JAKARTA, KOMPAS.TV - Mesut Ozil, yang diisukan gabung RANS Cilegon FC, bersama Fenerbahce dipermalukan Adana Demirspor di kandangnya sendiri dalam laga lanjutan Liga Super Turki, Senin (10/1/2022) kemarin.
Bermain di Stadion Sukru Saracoglu, skuad asuhan Zeki Murat itu kalah 1-2 dari tim tamu.
Pada laga tersebut, Mesut Ozil baru bermain pada 30 menit terakhir pertandingan saat Fenerbahce sudah tertinggal 1-2 dari Adana Demirspor.
Full time: Fenerbahçe 1-2 Adana Demirspor pic.twitter.com/rtMbRviTh2
— Fenerbahçe English (@Fenerbahce_EN) January 10, 2022
Fenerbahce sebenarnya sempat unggul lebih dulu saat Enner Valencia mencetak gol melalui titik putih pada menit 29.
Namun keunggulan tersebut hanya bertahan 5 menit setelah lawan mampu menyamakan kedudukan melalui gol mantan pemain Leicester City, Gokhan Inler.
Pada babak kedua yang baru berjalan semenit, Fenerbahce berbalik tertinggal usai Younes Belhanda mengubah skor menjadi 1-2 untuk keunggulannya Adana Demirspor.
Tertinggal 1-2, Zeki Murat memasukkan Mesut Ozil yang tengah diisukan pindah ke Liga Indonesia untuk bermain bersama RANS Cilegon FC.
60'
— Fenerbahçe English (@Fenerbahce_EN) January 10, 2022
Second sub
Özil is on for Pelkas.#FBvADS https://t.co/Lj0NR7Rwyw
Baca Juga: Mesut Ozil Diisukan Bakal Gabung RANS Cilegon FC
Masuknya Ozil sempat memberi perubahan untuk permainan Fenerbahce.
Beberapa kali umpan-umpan mantan pemain Arsenal itu mampu menciptakan peluang untuk tuan rumah.
Sayangnya hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada gol yang mampu diciptakan oleh Fenerbahce.
Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-2 untuk keunggulan Adana Demirspor atas Fenerbahce.
Kekalahan tersebut membuat posisi Fenerbahce di klasemen sementara Liga Super Turki turun ke posisi lima dengan poin 32.
Posisi empat yang sebelumnya mereka tempati kini diambil alih oleh Adana Demirspor yang unggul satu poin.
Sebelum pertandingan tersebut, pelatih Zeki Murat mengungkapkan alasannya kenapa Mesut Ozil tak masuk ke starting line up timnya.
Ozil yang diisukan akan bermain untuk RANS Cilegon FC tak dipasang sejak menit pertama karena belum berada di kondisi fit setelah beberapa kali melewatkan sesi latihan.
"Kami melanjutkan perjalanan kami di 3 jalur (gelar). Kami akan bertarung sampai akhir," kata Zeki Murat dikutip dari Fotospor.
Baca Juga: 5 Pemain Jebolan Piala Dunia yang Main di Liga Indonesia, Mesut Ozil Selanjutnya?
"Kami menjalani sesi latihan yang produktif sepanjang minggu yang akan meningkatkan pemahaman kami tentang permainan."
"Kami ingin permainan kami diterima oleh lawan. Kami ingin memulai tahun baru dengan hasil bagus dan kemenangan."
"Kami dalam posisi untuk menggunakan Mesut (Ozil) tapi dia melewatkan 1-2 latihan. Kami tidak ingin mengambil risiko," tuturnya.
Seperti juga diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, Mesut Ozil saat ini sedang menjadi perbincangan hangat di sepak bola Indonesia setelah dirinya dikabarkan akan bermain untuk RANS Cilegon FC.
Bahkan beberapa laporan menyebutkan bahwa Raffi Ahmad, selaku Bos RANS Cilegon FC sudah menjalin kesepakatan dengan pemegang tropi juara Piala Dunia 2014 bersama Jerman itu.
Meski begitu, hingga saat ini belum ada kesepakatan resmi yang diumumkan oleh kedua belah pihak.
Jika nantinya Mesut Ozil gabung RANS Cilegon FC, ia diprediksi menjadi pemain dengan bayaran tertinggi yang pernah ada di Liga Indonesia.
Baca Juga: Jika Mesut Ozil Gabung RANS Cilegon FC, Berapa Gaji yang Harus Dibayarkan Raffi Ahmad?
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.