Kompas TV olahraga kompas sport

Hasil Serie A: Morata Cetak Gol Cepat, Juventus Gagal Raih Kemenangan atas AC Milan

Kompas.tv - 20 September 2021, 05:14 WIB
hasil-serie-a-morata-cetak-gol-cepat-juventus-gagal-raih-kemenangan-atas-ac-milan
Juventus kembali gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang 1-1 oleh AC Milan di pekan keempat Serie A, Senin (20/9/2021) dini hari WIB. (Sumber: Twitter @acmilan)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Fadhilah

Beberapa kali, peluang mampu diciptakan oleh Brahim Diaz dkk, sayangnya upaya mereka sering mandek di sepertiga akhir lapangan.

Di 20 menit akhir pertandingan, Juventus terlihat mulai mengendor dalam permainannya.

Milan pun semakin leluasa menguasai bola dan membuat peluang. Upaya tim tamu akhirnya membuahkan hasil pada menit 76'.

Ante Rebic yang turun sebagai ujung tombak sukses membobol gawang Juventus yang dijaga Wojciech Szczesny.

Pemain asal Kroasia itu mencatatkan namanya di papan skor usai sundulannya memanfaatkan sepak pojok Sandro Tonali gagal diselamatkan oleh Szczesny. Skor pun menjadi sama kuat 1-1.

Menit 83', Rebic nyaris membawa Milan berbalik unggul jika tendangannya dari dalam kotak penalti Juventus tak melambung di atas mistar gawang.

Tiga menit berselang, Kalulu turut mengancam Juventus setelah ia mendapat peluang matang untuk membobol gawang Juventus.

Namun kali ini, Szczesny berhasil menggagalkan dengan melakukan penyelamatan gemilang dari upaya Kaluku tersebut.

Di sisa waktu pertandingan, gol kemenangan tetap tak mau datang kepada kedua tim. 

Laga Juve vs Milan ini pun harus berakhir dengan skor sama kuat 1-1.

Susunan Pemain Juventus vs AC Milan

Juventus (4-4-2): 1-Wojciech Szczesny; 6-Danilo, 19-Leonardo Bonucci, 3-Giorgio Chiellini, 12-Alex Sandro; 11-Juan Cuadrado. 30-Rodrigo Bentacur, 27-Manuel Locatelli, 25-Adrien Rabiot; 10-Paulo Dybala, 9-Alvaro Morata

Pelatih: Massimiliano Allegri

AC Milan (4-2-3-1): 16-Mike Maignan; 19-Theo Hernandez, 13-Alessio Romagnoli, 24-Simon Kjaer, 23-Fikayo Tomori; 79-Franck Kessie, 8-Sandro Tonali; 17-Rafael Leao, 10-Brahim Diaz, 56-Alexis Saelemaekers; 12-Ante Rebic

Pelatih: Stefano Pioli 

Baca Juga: Juventus vs AC Milan: Bianconeri Buru Tripoin Perdana, Rossoneri Berambisi ke Puncak Klasemen

 




Sumber : Serie A/Flashscore




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x