MADRID, KOMPAS.TV - Eden Hazard mengaku masih memiliki banyak waktu untuk membuktikan kualitas aslinya di Real Madrid.
Semenjak hengkang dari Chelsea dua musim lalu, penyerang asal Belgia ini belum menampilkan performa terbaik. Alasan utamanya tentu seringnya Hazard dibekap cedera.
Pemain yang kini sudah berusia 30 tahun itu ditebus Real Madrid dari Chelsea dengan biaya mencapai 150 juta euro.
Sebagai gantinya, Hazard menandatangani kontrak selama lima musim.
Namun, selama dua musim pertamanya, Hazard baru tampil sebanyak 46 kali di semua kompetisi. Catatan golnya pun hanya di angka 5.
Ekspektasi tinggi terhadapnya kian memudar. Tetapi, Hazard sendiri masih merasa ada banyak waktu untuk membuktikan diri bahwa dia memang layak dihargai 150 juta euro.
Baca Juga: Gagal Gaet Mbappe, Real Madrid Boyong Eduardo Camavinga dari Rennes
"Saya gabung Real Madrid untuk lima musim. Dua musim perdana tidak baik, cedera mengganggu saya, tetapi saya masih memiliki tiga musim lagi untuk membuktikan diri," sebut Hazard, dikutip dari Goal.
"Saya harap itu bisa terjadi, saya berharap untuk bangun pagi dan merasa hebat di sesi latihan. Jika saya merasa sakit, saya menyeretnya ke laga dan saya akan tetap melanjutkan laga."
"Saya menunggu momen di mana saya dapat membuktikan kualitas saya lagi. Real Madrid telah menggelontorkan banyak uang untuk saya. Saya ingin memberi imbal balik," imbuh eks pemain Lille.
Dia menyadari anggapan orang-orang bahwa dirinya selalu mendapat cedera. Tetapi, pemain bernama lengkap Eden Michael Hazard merasa kondisinya saat ini lebih baik.
Baca Juga: Siap-siap PSG, Real Madrid Bakal Datang Lagi untuk Mbappe di Januari 2022
"Orang-orang berpikir bahwa saya selalu cedera. Itulah kebenarannya. Tetapi, jika melihat karier saya ke belakang, tidak ada pemain yang memainkan laga lebih banyak daripada saya dalam 10 tahun terakhir," lanjut Hazard.
"Saya melakukan apa yang harus saya lakukan. Saya berlatih dengan pelatih fisik tiap harinya. Itu yang saya lakukan."
"Saat ini berjalan baik, saya merasa lebih baik, tetapi saya belum benar-benar 100 persen. Saya berharap kami terus melanjutkan kerja baik ini," tandasnya.
Dalam Liga Spanyol 2021/22 ini, Hazard bermain dua kali bermain sebagai starter. Dia mampu mendulang 1 assist, tetapi belum berhasil mencetak gol.
Sumber : Goal
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.