Kompas TV nasional politik

Kongres Luar Biasa Gerindra Minta Prabowo Kembali Mencalonkan di Pilpres 2029

Kompas.tv - 13 Februari 2025, 21:05 WIB
kongres-luar-biasa-gerindra-minta-prabowo-kembali-mencalonkan-di-pilpres-2029
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra sekaligus Ketua MPR Ahmad Muzani di gedung MPR, Jakarta, Rabu (9/10/2024). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Iman Firdaus

“Kedua, DPC, DPD, meminta agar Pak Prabowo kembali ditetapkan sebagai Ketua Umum DPP Partai Gerindra, dan Pak Prabowo tadi kita tanya, ‘Kalau itu permintaan kader, permintaan partai, keputusan partai’, beliau terima.”

“Akhirnya kita tetapkan beliau menjadi Ketua Umum Partai Gerindra periode 2025-2030,” imbuhnya.

Seluruh forum dalam kongres tersebut juga meminta kesediaan Prabowo untuk kembali menjabat sebagai Ketua Umum DPP Partai Gerindra 2025-2030.

Ketiga, DPD dan DPC Partai Gerindra peserta Kongres meminta agar Prabowo tetap menjadi Ketua Dewan Pembina, yang bertanggung jawab atas arah kebijakan partai ke dalam dan ke luar.

“Sebagai calon Ketua Dewan Pembina, beliau juga menjawab, kalau itu permintaan kader, penugasan partai, beliau siap,” tambahnya.

“Maka kongres kemudian menetapkan beliau menjadi Ketua Dewan Pembina. Ketua Umum merangakap Ketua dewan Pembina.”

Baca Juga: Kata Para Tokoh Gerindra soal Isu Reshuffle Kabinet Prabowo - PARASOT

Seluruh peserta kongres juga meminta Prabowo untuk menjadi formatur tunggal partai.

Hal ini membuat Prabowo mendapatkan mandat untuk menyempurnakan anggaran dasar, anggaran rumah tangga, serta susunan pengurus DPP Partai Gerindra.

"Kami berharap dukungan terus menempel kepada beliau selama lima tahun ke depan, sehingga beliau memiliki keyakinan dan semangat untuk menjalankan tugasnya," tegas Muzani.


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x