Kompas TV nasional hukum

Kejagung Tangkap Eks Ketua PN Surabaya, Diduga terkait Kasus Ronald Kasus

Kompas.tv - 14 Januari 2025, 19:41 WIB
kejagung-tangkap-eks-ketua-pn-surabaya-diduga-terkait-kasus-ronald-kasus
Mantan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Surabaya Rudi Suparmono (kiri) diamankan pihak Kejagung di Bandara Halimperdanakusuma, Jakarta Timur, Selasa (14/1/2025). (Sumber: ANTARA/Nadia Putri Rahmani.)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pihak Kejaksaan Agung (Kejagung) menangkap mantan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Surabaya Rudi Suparmono, Selasa (14/1/2025), diduga terkait kasus suap untuk vonis bebas Gregorius Ronald Tannur.

Seperti diketahui, Rudi sebelumnya disebut memiliki keterkaitan dalam kasus tersebut.

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung, Harli Siregar pun mengonfirmasi terkait hal tersebut.

"Iya mantan (Ketua) PN Surabaya," kata Harli dalam keterangannya, Selasa (14/1/2025), dikutip dari Tribunnews.

Baca Juga: 206 Hakim dan Aparatur Peradilan Kena Sanksi pada 2024, Termasuk yang Terkait Kasus Ronald Tannur

Sementara itu, dilansir dari Antara, Rudi tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Selasa, sore.

Rudi yang tampak mengenakan kaus berkerah berwarna biru tua dan memakai masker putih itu keluar dari pintu terminal dengan digiring oleh penyidik pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus).

Meski demikian, Rudi enggan memberikan keterangan kepada awak media.

Dikarbarkan, Rudi tiba di Jakarta usai terbang dari Palembang. Rudi saat ini menjabat sebagai hakim di Pengadilan Tinggi Palembang.

Sebelumnya, Rudi disebut sebagai sosok yang ingin ditemui Penasihat Hukum Ronald Tannur, Lisa Rahmat pada Januari 2024 lalu.




Sumber : Tribunnews.com/Antara.




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x