Kompas TV nasional rumah pemilu

Pesan SBY untuk Prabowo hingga JK Respons soal Kemungkinan Tidak Ada Oposisi

Kompas.tv - 11 Oktober 2024, 20:40 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono berikan pesan kepada Presiden terpilih Prabowo Subianto agar tidak takut menerima kritik saat sudah menjabat presiden.

Hal ini diungkap SBY dalam acara peluncuran buku perjalanan dan capaian Kabinet Indonesia Bersatu di JCC.

SBY mengingatkan pro kontra di publik pada pemerintah hal biasa.

Ia juga berpesan agar seorang pemimpin harus tetap menghormati konstitusi dan Undang-Undang.

Usai menghadiri peluncuran buku SBY di JCC, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla juga merespons pertanyaan wartawan soal kemungkinan tidak adanya oposisi di pemerintahan Prabowo-Gibran.

JK menilai jika itu terjadi, maka akan ada perbedaan pendapat di dalam pemerintahan.

Dalam kesempatan ini, JK berpesan pemerintahan Prabowo-Gibran mendatang diharapkan bisa menyejahterakan masyarakat dan melaksanakan hukum secara baik.

Baca Juga: Pesan SBY dan Jusuf Kalla Jelang Pelantikan Prabowo Gibran: Jangan Anti Kritik, Sejahterakan Rakyat!

#sby #prabowo #pesansby




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x