Kompas TV nasional hukum

Cerita Saksi soal Perkenalan dengan Harvey Moeis: Lewat Dirkrimsus Polda Babel, Ingat karena Tampan

Kompas.tv - 27 Agustus 2024, 08:39 WIB
cerita-saksi-soal-perkenalan-dengan-harvey-moeis-lewat-dirkrimsus-polda-babel-ingat-karena-tampan
Terdakwa Harvey Moeis saat memasuki ruang sidang Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (14/8/2024). Cerita saksi soal awal mula perkenalannya dengan terdakwa Harvey Moeis, sebut dikenalkan oleh Dirkrimsus Polda Babel. (Sumber: (ANTARA/Agatha Olivia Victoria))
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Karyawan PT Timah Tbk Ali Samsuri mengungkapkan awal mula mengenal terdakwa Harvey Moeis melalui Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Bangka Belitung (Babel).

Meski demikian ia tak menyebutkan nama Dirkrimsus Polda Babel yang dimaksud.

Pernyataan tersebut disampaikan Ali saat dihadirkan tim jaksa sebagai saksi dalam sidang lanjutan kasus dugaan tindak pidana korupsi terkait pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan di PT Timah Tbk tahun 2015-2022, Senin (26/8/2024).

Mulanya hakim bertanya terkait perkenalan Ali dengan suami artis Sandra Dewi tersebut.

Ali menceritakan peristiwa tersebut bermula saat dirinya ditelepon Kasatreskrim Polres Belitung Timur bahwa dirinya diajak Dirkrimsus Polda Babel makan siang bersama, pada kurun waktu Agustus 2018 lalu.

"Saudara kenal dengan terdakwa Moeis kapan?" tanya hakim di ruang sidang Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin.

"Saya lupa tanggalnya Yang Mulia, perkiraan mungkin Agustus, Semptember 2018, waktu itu saya ditelepon oleh Kasatreskrim Belitung Timur, saya juga lupa namanya waktu itu namanya waktu itu siapa beliau," jawab Ali.

"Kasatreskrim Belitung Timur, jadi Polres Belitung Timur ya?" tanya hakim memastikan.

"Iya, Beliau mengatakan bahwa 'Pak Ali, Pak Dirkrimsus ngajak makan siang di salah satu rumah makan', saya juga lupa nama restorannya, di Tanjung Tinggi," kata Ali.

Ali mengatakan, dalam acara makan siang tersebut terdapat banyak pihak yang diperkenalkan oleh Dirkrimsus Polda Babel, namun yang diingatnya saat itu hanya Harvey Moeis karena dirasa paling tampan dan muda.

Baca Juga: Helena Lim Bantu Tampung dan Tukar Uang Hasil Korupsi Timah dari Harvey Moeis, Kecipratan Rp900 Juta

"Waktu saya datang, saya disambut oleh Kasatreskrim di depan. Terus pas sudah saat ke dalam, ketemu dengan Pak Dirkrimsus dan ada beberapa teman yang lain. Yang saya ingat waktu itu karena memang yang paling tampan Pak Harvey waktu itu," ucap Ali.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x