Kompas TV nasional peristiwa

BMKG Peringatkan Potesi Banjir Rob di Pesisir Banten, Jakarta, dan Jawa Tengah pada Senin 29 April

Kompas.tv - 29 April 2024, 06:00 WIB
bmkg-peringatkan-potesi-banjir-rob-di-pesisir-banten-jakarta-dan-jawa-tengah-pada-senin-29-april
Ilustrasi hujan (Sumber: Alvin Leopold on Unsplash)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Iman Firdaus

Hujan denagn intensitas ringan diperkirakan terjadi di Kota Bengkulu dan Bandar Lampung. Waspadai hujan disertai petir untuk Kota Jambi, Palembang, dan Pangkal Pinang.

Di Pulau Jawa diprakirakan cuaca cukup kondusif yaitu berawan hingga berawan tebal untuk Kota Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Serang, dan Jakarta.

“Diprakirakan hujan dengan intensitas ringan di Kota Bandung.”

“Selanjutnya untuk wilayah Bali dan Nusa Tenggara, diprakirakan cerah berawan untuk Kota Kupang, Berawan untuk Kota Denpasar, dan hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Kota Mataram,” jelasnya.

Di Pulau Kalimantan,  hujan dengan intensitas ringan diperkirakan terjadi di Kota Palangkaraya. Sedangkan  hujan disertai kilat atau petir berpotensi terjadi di Kota Pontianak, Tanjung Selor, Samarinda, dan Banjarmasin.

“Untuk wilayah Sulawesi, diprakirakan hujan dengan intensitas ringan di Kota Palu dan Makassar. Hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di Kota Kendari.”

Perlu diwaspadai hujan dengan intensitas lebat untuk Kota Mamuju serta hujan disertai kilat atau petir di Kota Gorontalo dan Manado.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jabodetabek Minggu 28 April 2024: Jakarta Berawan, Bogor Hujan Siang dan Sore

“Untuk wilayah timur Indonesia, diprakirakan berawan tebal untuk Kota Ternate. Hujan dengan intensitas ringan untuk ota Manokwari dan Jayapura. Perlu diwaspadai hujan disertai kilat atau petir untuk Kota Ambon.”

“Kami mengingatkan bahwa informasi yang kami sampaikan merupakan gambaran cuaca secara umum di masing-masing wilayah,” tambahnya.


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x