Kompas TV nasional hukum

KPK Tetapkan Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono sebagai Tersangka Kasus Dugaan Gratifikasi

Kompas.tv - 15 Mei 2023, 16:11 WIB
kpk-tetapkan-kepala-bea-cukai-makassar-andhi-pramono-sebagai-tersangka-kasus-dugaan-gratifikasi
Foto arsip. Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono berbicara kepada media di gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, usai dimintai klarifikasi soal harta kekayaannya, Selasa (14/3/2023). (Sumber: Tangkapan layar tayangan KOMPAS TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Edy A. Putra

Pihak KPK kemudian meningkatkan penanganan perkara tersebut ke tahap penyidikan dan menetapkan  tersangka setelah menemukan bukti permulaan yang cukup.

Ali menambahkan, hingga kini tim penyidik masih terus mengumpulkan alat bukti, termasuk melakukan penggeledahan di sejumlah tempat dan memanggil beberapa saksi.

Ali memastikan semua proses penyelidikan dan penyidikan KPK sesuai prosedur dan mekanisme hukum yang berlaku.

“Kami pun akan selalu menyampaikan setiap tahapan progres penyidikannya sebagai bagian transparansi dari kerja-kerja KPK,” ujar Ali.

Sebelumnya, Andhi Pramono menjadi sorotan publik karena disebut-sebut mengenakan barang mewah.

Selain Andhi, sang anak, AY, juga kerap mengunggah foto-foto dengan pakaian bermerek dan kehidupan glamor lainnya.

Bahkan, mahasiswa double degree di Universitas Indonesia (UI) dan Melbourne University, Australia itu juga sempat mengunggah pakaian yang harganya mencapai Rp25 juta.

Sebelumnya, Ali Fikri mengatakan, permintaan klarifikasi terhadap Andhi Pramono dilakukan setelah Kedeputian Pencegahan dan Monitoring memeriksa LHKPN yang bersangkutan.

Baca Juga: Geng Rafael CS Diperiksa KPK, Andhi Pramono: Rumah Mewah di Cibubur Milik Orang Tua

"Klarifikasi ini dilakukan oleh tim LHKPN kedeputian pencegahan KPK setelah sebelumnya dilakukan pemeriksaan terhadap data LHKPN yang sudah dilaporkan yang bersangkutan ke KPK," ujar Ali.


 



Sumber : Kompas.com



BERITA LAINNYA



Close Ads x