JAKARTA, KOMPAS.TV – Ronny Talapessy, mantan pengacara Bharada Richard Eliezer atau Bharada E mendaftar sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
Pada Kamis (11/5/223) PDI-P resmi mengajukan 580 kadernya menjadi bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Dari ratusan bacaleg yang ada, terdapat nama Ronny Berty Talapessy, mantan pengacara Bharada Richard Eliezer atau Bharada E.
Menurut Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto, Ronny baru bergabung dengan partai tersebut, dan akan bertarung di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
"Yang bergabung baru misalnya seperti Ronny Berty Talapessy," ujar Hasto usai menyerahkan berkas pendaftaran bacaleg di KPU, Jakarta, Kamis siang, dikutip Kompas.com.
Baca Juga: PDIP Daftarkan 580 Bakal Caleg DPR, 128 di Antaranya Anggota Parlemen Petahana dan 1 Menteri
Mengutip pemberitaan KOMPAS.TV, PDI-P juga mendaftarkan nama Yasonna Laoly yang kini menjabat sebagai Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) dan Puan Maharani sebagai bacaleg DPR RI.
Selain itu, semua menteri di Kabinet Indonesia Maju yang berasal dari PDI Perjuangan akan fokus membantu pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.
"Dari menteri Kabinet Indonesia Maju, yang berasal dari PDI Perjuangan, yang dicalonkan adalah Bapak Yasonna Laoly," kata Hasto dikutip dari Antara.
Sebagai informasi sebelum menjadi Menkumham, Yasonna merupakan anggota DPR RI periode 2019-2024.
Namun, setelah ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk menjadi menteri, Yasonna mundur dari anggota DPR RI.
Hasto juga menyampaikan, Puan selaku putri dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu selama menjabat sebagai ketua DPR telah memberi dukungan terhadap penyelenggara pemilu agar pesta demokrasi berjalan baik dan demokratis.
Rekam jejak Puan antara lain pernah menjadi menteri koordinator termuda bidang pembangunan manusia dan kebudayaan dan menjadi ketua DPP PDIP Bidang Politik.
"Jadi, Mbak Puan kembali dicalonkan," ujar Hasto.
Baca Juga: Relawan Ganjar Serahkan 800 Fotokopi KTP ke PDIP Kalsel Sebagai Bentuk Dukungan
Adapun beberapa waktu lalu Ronny Talapesy sempat menjadi perhatian masyarakat, yakni saat menjadi pengacara Bharada E dalam kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat yang menyeret eks Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo.
Hampir setiap hari nama Ronny ada dalam pemberitaan media massa dalam rangka mengawal kasus pembunuhan berencana terhadap Yosua.
Saat memutuskan menjadi kuasa hukum Bharada E, Ronny memberikan pendampingan hukum secara cuma-cuma alias gratis.
Sumber : Kompas.com, Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.