JAKARTA, KOMPAS.TV - Iroh (68), ibunda dari Alprih Priyono, mengisahkan bagimana putranya, eks asisten Panji Petualang tewas dipatuk anak ular king kobra.
Hal itu terjadinya saat putranya itu nonton bareng (Nobar) final Piala Dunia 2022 bersama teman-temannya di Gang Lipur, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (18/12/2022) malam.
Iroh lantas cerita, anaknya dipatuk ular ketika terjadi gol Argentina melawan Prancis, ketika para penonton berteriak dan bersorak karena gol tercipta.
King Kobra itu lantas kaget, dan mematuk tangan kiri Alpih Priyono.
"Kejadiannya pas malam Senin saat final Piala Dunia, jadi saat Alprih itu menangani ular king kobra," ujar Iroh di rumahnya, Selasa (20/12/2022) dilansir Tribun Jabar.
Baca Juga: King Kobra di Swedia Kabur dari Kandang, Bikin Publik Panik, Seminggu Kemudian Pulang Sendiri
"Alprih di situ sama temennya yang komunitas musik, terus katanya pas dipatuk ularnya pas lagi gol kedua Argentina, ada sorakan dari warga, mungkin ularnya kaget dan langsung mematuk salah satu jari tangan sebelah kiri," tambahnya.
Setelah kejadian, Alprih ditangani teman-temannya.
Namun, menurut cerita temannya, Alprih sempat mengeluarkan suara seperti orang mengorok.
Melihat kondisi tersebut, teman-temannya langsung mengevakuasi Alprih ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) R Syamsudin SH.
Sumber : Kompas TV/Tribunnews
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.