Kompas TV nasional sosial

Gagal Daftar Akun e-Meterai, Bagaimana Solusinya?

Kompas.tv - 17 November 2022, 20:29 WIB
gagal-daftar-akun-e-meterai-bagaimana-solusinya
Ilustrasi struktur meterai elektronik atau e-Materai. (Sumber: Istimewa)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - e-Meterai atau meterai elektronik memiliki fungsi yang mirip dengan meterai fisik. Meterai yang berupa label dan dibubuhkan pada dokumen elektronik ini telah diluncurkan pemerintah pada 1 Oktober 2021 silam.

Mencutat PP Nomor 86 Tahun 2021, penggunaan meterai elektronik ini menggunakan sistem tertentu. Di Indonesia penggunaan meterai elektronik ini memanfaatkan situs e-meterai.co.id.

Untuk menggunakan sistem tersebut, Anda diharuskan melakukan pendaftaran melalui situs e-meterai.co.id.

Pendaftarannya membutuhkan Anda memasukan data pribadi termasuk KTP dan alamat e-mail untuk verifikasi diri.

Baca Juga: Cara Membuat Akun untuk Beli e-Meterai dan Pilihan Pembayarannya

Namun, dalam beberapa kemungkinan, pendaftaran untuk menggunakan e-Meterai bisa gagal membuat akun. Terdapat dua kemungkinan penyebab akun bisa gagal terdaftar.

Mengutip situs e-meterai.co.id, berikut beberapa penyebab pendaftaran menjadi gagal dan solusinya.

Solusi gagal mendaftar akun e-Meterai

Pihak e-Meterai menjelaskan terdapat dua faktor yang membuat gagal pendaftaran akun untuk menggunakan meterai elektronik. Pertama adalah e-mail sudah digunakan dan kedua terdapat masalah koneksi.

Gagal daftar karena e-mail sudah terdaftar

Ketika melakukan pendaftaran akun meterai elektronik, Anda harus memastikan bahwa alamat e-mail yang digunakan belum pernah dilakukan pendaftaran.

Baca Juga: Serba-serbi e-Materai: Cara Beli, Harga, dan Bagaimana Membubuhkannya

Bila Anda merasa belum pernah melakukan pendaftaran tetapi mendapatkan pengumuman e-mail sudah digunakan, Anda bisa menghubungi Contact Center di 1500 159, WhatsApp wa.me/628119590159, atau menghubungi [email protected].


 

Gagal daftar karena situs e-Meterai tak merespons

Seperti dilaporkan dalam situs e-Meterai, penyebab gagal daftar akun karena ada permasalahan koneksi atau cache yang tertinggal ketika melakukan pendaftaran sebelumnya.

Anda bisa melakukan pengecekan koneksi mencoba melakukan pendaftaran kembali. Bila Anda yakin tak ada masalah koneksi,  langkah yang bisa Anda lakukan adalah membersihkan cache pada browser Anda.Caranya adalah menekan tombol CTRL+F5.

Namun, bila belum berhasil, anda dapat mencoba mengakses website meterai elektronik dengan menggunakan mode rahasia atau "Incognito Mode" pada browser anda.

Baca Juga: Bingung Beli E-Materai dan Membubuhkannya? Pendaftar PPPK Wajib Tahu Cara Ini




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x