Kompas TV nasional peristiwa

AKBP Ari Cahya Nugraha Lihat Ferdy Sambo Merokok dengan Muka Tegang Usai Brigadir J Tewas

Kompas.tv - 27 Oktober 2022, 14:09 WIB
akbp-ari-cahya-nugraha-lihat-ferdy-sambo-merokok-dengan-muka-tegang-usai-brigadir-j-tewas
Ferdy Sambo digambarkan AKBP Ari Cahya Nugraha tengah merokok dengan wajah tegang setelah peristiwa penembakan yang mengakibatkan Brigadir Pol Nofriansyah Yosua Hutabarat tewas. (Sumber: Tangkapan layar YouTube Kompas TV/Ninuk)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Ferdy Sambo digambarkan AKBP Ari Cahya Nugraha tengah merokok dengan wajah tegang setelah peristiwa penembakan yang mengakibatkan Brigadir Pol Nofriansyah Yosua Hutabarat tewas.

Hal tersebut disampaikan AKBP Ari Cahya Nugraha yang bersaksi untuk Terdakwa Brigjen Hendra Kurniawan dan Terdakwa Kombes Agus Nurpatria dalam perkara perintangan penyidikan atau obstruction of justice.

“Saat saya melewati pagar karena Beliaunya merokok sendiri dengan wajah muka merah dan tenggang, saya baru salami beliau, lalu saya tanya, izin Ndan ada perintah,” ucap AKBP Ari Cahya Nugraha di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (27/10/2022), seperti dikutip dari progam Breaking News Kompas TV

“Beliau (kemudian -red) mengajak ke dalam.”

Baca Juga: Kata Brigjen Hendra dan Kombes Agus saat Hakim Tanya soal DVR CCTV Kosong: Tidak Pernah Lihat

AKBP Ari Cahya Nugraha kemudian mengikuti arahan Ferdy Sambo untuk masuk rumah dinasnya di Kompleks Duren Tiga melalui dapur.


 

“Setelah sampai di dapur, dari dapur posisinya ke ruang tengah terlihat bahwa ada seseorang tergeletak mulai dari paha sampai kaki, di sebelah tangga,” ungkap AKBP Ari Cahya Nugraha.

Dalam kondisi tersebut, AKBP Ari Cahya Nugraha kemudian bertanya kepada Ferdy Sambo soal apa yang telah terjadi di rumah dinasnya.

Pertanyaan itu, ungkap AKBP Ari Cahya Nugraha, disampaikan saat posisinya masih di dapur bersama Ferdy Sambo.

“Pada saat saya bertanya posisi masih di dapur, mohon maaf jenderal itu saya, kurang lebih seperti itu, beliau sampaikan itu Yosua,” ujar AKBP Ari Cahya Nugraha.

Baca Juga: Kantongi Hardisk Rekaman CCTV Duren Tiga, Aditya Cahya: Saat Ferdy Sambo Datang, Yosua Masih Hidup

“Kemudian saya tanyakan kenapa, dia sudah kurang ajar dia, melecehkan Ibu (Putri Candrawathi -red).”

Sebagai informasi, AKBP Ari Cahya Nugraha datang ke Duren Tiga atas perintah Ferdy Sambo dan tanpa diberitahu tujuannya apa.

AKBP Ari Cahya Nugraha bersama Irfan Widyanto berangkat menjalani perintah Ferdy Sambo dengan pergi ke rumahnya di Jalan Bangka.

Setelah menunggu, AKBP Ari Cahya Nugraha merasa tidak ada aktivitas di Jalan Bangka.

Sehingga kemudian ia menghubungi Daden, sopir Ferdy Sambo untuk mengetahui dimana posisi Ferdy Sambo.

Baca Juga: Kata Ferdy Sambo: Brigjen Hendra Kurniawan Dkk Tidak Pantas Dihukum untuk Obstruction of Justice

Menurut keterangan Daden, Ferdy Sambo berada di rumah dinas Kompleks Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Atas keterangan Daden, AKBP Ari Cahya Nugraha kemudian bergeser dari Bangka ke Kompleks Duren Tiga.

  




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x