Kompas TV nasional peristiwa

Hingga H-4 Lebaran, 1,1 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek via Tol, Ini Sebarannya

Kompas.tv - 29 April 2022, 15:22 WIB
hingga-h-4-lebaran-1-1-juta-kendaraan-tinggalkan-jabotabek-via-tol-ini-sebarannya
Ilustrasi. PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 1.157.959 kendaraan tercatat meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-10 hingga H-4 Lebaran 2022. (Sumber: ANTARA FOTO/M RISYAL HIDAYAT)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Desy Afrianti

Total lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 587.392 kendaraan, meningkat sebesar 30,8% dari lalin normal.

Arah Barat (Merak)

Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebesar 341.891 kendaraan, meningkat sebesar 2,73% dari lalin normal.

Baca Juga: Urai Kepadatan Kendaraan Masuk Kapal di Merak, Menhub Minta Terapkan "First In First Out"

Arah Selatan (Puncak)

Sementara itu, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 228.676 kendaraan, turun sebesar 2,0% dari lalin normal.

Dwimawan kemudian menjelaskan, Jasa Marga mencatat lalu lintas di GT Cikampek Utama sebanyak 84.234 kendaraan, naik hingga 149,8% pada H-4, Kamis (28/04), jika dibandingkan dengan lalu lintas normal pada periode November 2021.

"Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan tol dapat mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol," ujarnya.

"Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, mematuhi protokol kesehatan (menggunakan masker, cuci tangan dan menjaga jarak) saat berada di rest area, isi BBM dan saldo uang elektronik yang cukup, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas," ungkap Dwimawan.

Baca Juga: Imbas One Way di Jalan Tol, Jalur Arteri Arah Jakarta Padat Kendaraan




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x