Kompas TV nasional politik

Golkar Nyatakan Dukung Pemilu 2024 Sesuai Jadwal

Kompas.tv - 11 April 2022, 12:25 WIB
golkar-nyatakan-dukung-pemilu-2024-sesuai-jadwal
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Bidang Kominfo Nurul Arifin (partaigolkar.com)
Penulis : Vidi Batlolone | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS. TV – Partai Golongan Karya menyatakan mendukung penuh pelaksanaan Pemilihan Umum sesuai jadwal yang telah disepakati DPR, Pemerintah dan Penyelenggara Pemilu, yaitu pada 14 Februari 2024.

Sikap partai berlambang pohon beringin ini disampaikan Wakil Ketua Umum Bidang Kominfo Nurul Arifin, Senin (11/4/2022).

Nurul menyatakan sikap Golkar ini juga sesuai dengan hasil rapat terbatas Presiden Joko Widodo dengan para menteri, Minggu (10/4/2022), yang memutuskan Pemilu tetap digelar sesuai jadwal.

“Partai Golkar sangat mendukung keputusan Pemerintahan Presiden Joko Widodo yang akan menggelar pemilu sesuai jadwal yang disepakati dengan DPR dan KPU, pada 14 Februari 2024 mendatang,” kata Nurul di Jakarta.

Baca Juga: Jokowi: Saya Kira Sudah Jelas, Pemilu Akan Dilaksanakan 14 Februari 2024

Nurul juga menyatakan selama ini Golkar tidak pernah bersikap mendua soal pelaksanaan Pemilu 2024. Ia menuturkan, partai berlambang pohon beringin taat pada konstitusi.

"Golkar selalu tegak lurus pada peraturan,” ujar Nurul.

Memang, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto pernah ikut menyampaikan wacana penundaan Pemilu 2024.

Namun menurut Nurul, apa yang disampaikan Airlangga merupakan aspirasi dari para petani Kelapa Sawit di Pekanbaru, Riau yang disampaikan saat Airlangga melakukan kunjungannya pada 24 Februari 2022.

Baca Juga: Pastikan Pemilu 2024 Digelar 14 Februari 2024, Mahfud MD Sebut Narasi Presiden Sudah Jelas




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x