Kompas TV nasional peristiwa

Effendi Simbolon: Tanpa Perlu Jadi Anggota, Jokowi Tahu Percakapan WA Grup TNI-Polri

Kompas.tv - 1 Maret 2022, 21:18 WIB
effendi-simbolon-tanpa-perlu-jadi-anggota-jokowi-tahu-percakapan-wa-grup-tni-polri
Anggota Komisi I DPR RI dari PDIP Effendi Simbolon dalam sebuah kesempatan Effendi Simbolon ikut angkat bicara terkait percakapan WA Grup TNI-Polri yang dikritisi Presiden Joko Widodo. (Sumber: KOMPAS.com / Mei Leandha)
Penulis : Vidi Batlolone | Editor : Gading Persada

Baca Juga: Puan Maharani Usul Letak Mabes TNI dan Polri Mengapit Istana di IKN Baru

Menurutnya memang penting untuk mendiplinkan percapakan, karena seharusnya personel TNI-Polri tegak lurus dengan kebijakan negara.

Ia pun menyatakan, TNI-Polri sudah punya forum dan mekanisme sendiri untuk menyampaikan aspirasi dan pendapat.

“TNI dan Polri itu lembaga yang berkembang alam demokrasi di dalamnya, tetapi ketika sudah ada keputusan, tegak lurus dong. Laksanakan,” ucap Effendi.

Seperti diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyoroti grup aplikasi pesan WhatsApp yang dibentuk anggota TNI dan Polri.

Baca Juga: Jokowi Blak-blakan Baca Percakapan WA Grup TNI-Polri yang Dinilai Langgar Disiplin

Presiden meminta petinggi TNI dan Polri bisa mendisiplinkan WA Grup anggotanya.

Hal ini ia sampaikan pada forum Rapat Pimpinan TNI - Polri yang digelar di Markas Besar TNI Jakarta.

Pasalnya, Presiden menilai kehadiran WA Grup bisa merugikan.

Apalagi, jika yang dibicarakan terkait keputusan politik yang telah diambil seperti Ibu Kota Negara, IKN Nusantara.

Lebih lanjut, Jokowi meminta TNI dan Polri tidak bisa berbuat seenaknya atas nama demokrasi.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x