JAKARTA, KOMPAS TV - Anggota Komisi VI DPR RI Amin AK meminta legislatif membentuk panitia khusus (pansus) dalam menangani permasalahan yang menimpa PT Garuda Indonesia Tbk.
Politikus PKS itu menjelaskan, pansus yang dibentuk nantinya dapat mengungkap seluruh permasalahan yang terjadi di perusahaan pelat merah tersebut.
Baca Juga: Bertahan di Tengah Pandemi, Garuda Indonesia Angkut Kerapu ke Hong Kong
“Saya Amin AK melalui forum ini mendesak DPR RI membentuk pansus untuk menangangi kasus yang terjadi di PT Garuda Indonesia. Agar persoalan pelanggaran terhadap prinsip-prinsip good coorporate governance terungkap secara terang menderang,” kata Amin AK dalam rapat paripurna di Gedung DPR, Jakarta, Senin (1/11/2021).
Selain itu, dirinya mendesak Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) melakukan audit secara menyeluruh terhadap PT Garuda Indonesia. Hal ini dinilai penting untuk menghindari praktik penyimpangan di badan usaha milik negara lainnya.
“BPK harus melakukan audit investigasi secara menyeluruh, dan semua pelaku yang terbukti melanggar hukum harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di depan hukum tanpa kecuali. Ini penting agar praktik-praktik moral hazard tidak terus tejadi di Badan Usaha Milik Negara,” ujarnya.
Sebelumnya, VP Corporate Secretary & Investor Relations Garuda Mitra Piranti menyatakan, belum ada informasi resmi yang diterima pihaknya terkait opsi tindak lanjut pemulihan kinerja Garuda.
Baca Juga: Jokowi Pilih Carter Garuda Indonesia saat Kunjungan 3 Negara karena Alasan Ini
Mitra menegaskan, pihaknya masih berupaya memperbaiki kinerja perusahaan. Baik dari segi performa finansial maupun memperbaiki model bisnis dalam jangka panjang, melalui melalui program restrukturisasi menyeluruh.
"Upaya tersebut turut kami intensifkan melalui berbagai upaya langkah penunjang perbaikan kinerja khususnya dari aspek operasional penerbangan,” kata Mitra dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Rabu (20/10/2021).
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.