JAKARTA, KOMPAS.TV - Mulai hari ini, Kamis (16/9/2021), jaringan bioskop CGV Indonesia akan kembali beroperasi setelah tutup sementara selama lebih kurang dua bulan terakhir.
"Saat ini, sesuai dengan imbauan pemerintah, sejumlah bioskop CGV dapat beroperasi kembali," tulis CGV Indonesia dalam keterangan resminya, Kamis.
Secara bertahap, CGV Indonesia bakal membuka kembali bioskop-bioskopnya mulai dari yang berlokasi di Jakarta.
Kemudian disusul dengan bioskop CGV yang ada di kota-kota lain, seperti Bandung, Cirebon, Tegal, Depok, Bekasi, Karawang, Cikarang, Yogyakarta, Purwokerto, Jember, Kediri, Palembang, Padang, Pekanbaru, Makassar, Manado, dan Samarinda.
Baca Juga: Simak Aturan Terbaru Dine In hingga Bioskop Pada PPKM Level 3 di Jakarta
Kemudian, jika ada penambahan lokasi lainnya, CGV akan menginformasikan secara berkala melalui pihak manajemen atau media sosial.
Mengingat kebutuhan dan persiapan setiap bioskop CGV untuk kembali buka itu berbeda-beda, ditambah kebijakan masing-masing daerah juga dapat berubah sesuai dengan keadaan di lapangan.
Adapun pembukaan kembali bioskop ini memiliki ketentuan yang mesti dipatuhi, misalnya penerapan protokol kesehatan dengan tetat.
Pihak CGV pun memastikan, hal tersebut akan dipenuhi karena pihaknya telah melakukan berbagai persiapan operasional untuk mendukung pembukaan kembali bioskop.
Baca Juga: Bioskop di Jakarta Mulai Buka Hari Ini, Cek Syarat Masuk dan Daftar Film yang Tayang
Kesiapan protokol kesehatan di CGV terdiri atas pengecekan suhu, tanda untuk menjaga jarak, penyediaan hand sanitizer, vaksinasi karyawan, serta sekat untuk area pembelian ticket.
Tak lupa, CGV juga menerapkan kebijakan kepada pengunjung untuk menggunakan aplikasi PeduliLindungi atau sertifikat vaksin saat berkunjung ke bioskop.
Seiring dengan kesiapan tersebut, CGV juga membatasi pengunjung bagi mereka yang sudah menerima vaksin Covid-19 dosis kedua, berusia di atas 12 tahun, dan dengan kapsitas tak lebih dari 50 persen.
Pihak CGV juga akan menerapkan kebijakan makan dan minum di area bioskop sesuai dengan regulasi dari pemerintah kota setempat.
Pada tahap awal pembukaan, bioskop dilarang menjual makanan dan minuman, begitu pula pengunjung tidak diperkanankan makan dan minum di area bioskop.
Baca Juga: Mulai Buka Hari Ini, 5 Tips dan Aturan Menonton Film di Bioskop kala Pandemi
CGV Indonesia juga mengimbau kepada para pengunjung untuk melakukan pembelian tiket secara daring supaya meminimalkan kontak langsung dan penggunaan uang tunai.
"CGV menyediakan pembelian tiket online, baik melalui aplikasi CGV, website, ataupun online ticketing partner CGV," jelasnya.
Sementara itu, dalam pembukaan kembali bioskopnya kali ini, CGV akan menayangkan beberapa film favorit.
Mulai dari Black Widow, Shang-Chi, Malignant, The Suicide Squad, Free Guy, Snake Eyes, Space jam, Stillwater, Hard Hit, Escape From Mogadishu, hingga Blackpink: The Movie.
"Sehingga para pengunjung kami tidak perlu khawatir ketinggalan konten film bioskop selama PPKM kemarin," ungkap CGV Indonesia
Sumber : CGV Indonesia
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.