Kompas TV nasional politik

Anies dan Riza Klaim Jakarta Zona Hijau, tapi Data Satgas Covid-19 Masih Zona Oranye

Kompas.tv - 23 Agustus 2021, 22:02 WIB
anies-dan-riza-klaim-jakarta-zona-hijau-tapi-data-satgas-covid-19-masih-zona-oranye
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat meninjau vaksinasi Covid-19 di Balai Kota, Rabu (30/6/2021). Anies mengklaim DKI Jakarta sudah masuk zona hijau Covid-19. (Sumber: Dok. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta)
Penulis : Ahmad Zuhad | Editor : Hariyanto Kurniawan

DI Yogyakarta misalnya, mencatatkan 507 kasus baru Covid-19 dan 1.553 pasien sembuh. Sementara, Bali mencetak 434 kasus baru Covid-19 dan 1.012 pasien sembuh.

Lalu, DKI Jakarta juga memiliki angka kasus aktif yang relatif tinggi. Jumlah pasien Covid-19 yang masih menjalani perawatan adalah 8.166 orang per 23 Agustus 2021.

Baca Juga: AHY: Ekonomi Bisa Dipulihkan, tapi Nyawa Manusia yang Mati Tak Bisa Dihidupkan Kembali

Dengan jumlah itu, DKI Jakarta berada di peringkat ke-13 provinsi dengan kasus aktif terbanyak di Indonesia.

“Positivity rate Jakarta sampai pagi ini turunnya banyak banget 6,7% dibandingkan rata-rata Indonesia masih 30%. Kalau melihat kriteria dari berbagai negara kan, sangat aman 3%, aman 5%, agak aman 10%, di atas 10% sama sekali tidak aman," kata Zubairi Djoerban, Ketua Satgas COVID-19 IDI pada Kompas TV, Senin (23/8/2021).

Perlu dicatat pula DKI Jakarta memang memiliki fasilitas kesehatan lebih baik dari provinsi-provinsi lain di Indonesia.

Selain itu, kasus Covid-19 di DKI Jakarta memang sudah mengalami penurunan signifikan dari puncak pandemi pada Juli 2021. DKI Jakarta sempat mencatatkan 10.485 kasus baru Covid-19 pada 4 Juli 2021.

Di sisi lain, Anies juga menyebut, capaian vaksinasi Covid-19 di Jakarta sudah mencapai 103 persen, jauh di atas kota-kota di sekitarnya.

"Tetangga-tetangga kita ada yang 15 persen, ada yang 20 persen, ada yang baru 30-an (persen pencapaian) dari vaksinasi," beber Anies. 

Klaim capaian vaksinasi DKI Jakarta ini ada benarnya. Namun, hal itu hanya berlaku untuk vaksinasi dosis pertama.

Mengutip vaksin.kemkes.go.id, vaksinasi Covid-19 dosis pertama di DKI Jakarta mencapai 114% target. Sudah 9.601.392 orang mendapat vaksin dosis pertama dari target 8.395.427

Sementara, vaksinasi dosis kedua masih mencapai 61,0,8% target. Rinciannya, 5.128.104 orang telah sepenuhnya mendapat vaksin Covid-19 dari 8.395.427 orang target.

Baca Juga: Anies: Tangani Covid-19 Jangan Pakai Kosmetik, tapi Kerja Otentik, Virus Enggak Bisa Difoto




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x