Kompas TV nasional kesehatan

Ketahui Tipe-tipe Kentut, Ternyata Ada yang Harus Diwaspadai Loh!

Kompas.tv - 13 Agustus 2021, 15:51 WIB
ketahui-tipe-tipe-kentut-ternyata-ada-yang-harus-diwaspadai-loh
Ilustrasi tipe-tipe kentut (Sumber: sciencefocus.com/)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Gading Persada

Untuk mengatasinya, kamu perlu mengonsumsi makanan yang kaya prebiotik.

Prebiotik dapat membantu menetralkan bakteri jahat dan meningkatkan jumlah bakteri baik di dalam usus.

Apabila kamu mengalami kentut yang berbau busuk terus menerus dan mengalami gejala tambahan seperti penurunan berat badan, kembung, mual, kelelahan, atau pendarahan, segera periksakan diri ke dokter.

Pasalnya, kondisi tersebut bisa menandakan malabsorpsi, gejala yang sering menandai penyakit Celiac, penyakit Crohn atau pertumbuhan bakteri usus kecil secara berlebihan.

5. Kentut dengan sensasi terbakar

Kentut tipe ini disebabkan dari seringnya makan makanan pedas.

Bukan cuma mulut saja yang bisa terbakar, kentut bahkan anus kamu pun bisa terasa terbakar kalau kamu terlalu banyak atau terlalu sering makan pedas.

Menurut Dr. Nazareth, kondisi ini dipicu oleh reseptor tertentu di tubuh yang mengenali capsaicin, senyawa pedas yang ditemukan dalam cabai. 

6. Kentut beruntun

Jika kamu pernah kentut berkali-kali, tapi tidak berbau, boleh jadi disebabkan oleh makanan nabati seperti kacang, lentil, asparagus, dan pisang hijau yang telah kamu konsumsi.

Inulin, serat larut yang ditemukan dalam makanan-makanan ini yang menghasilkan gas di dalam pencernaan.

Meski begitu, lentil dan kacang-kacangan mengandung prebiotik yang bekerja memberi makan bakteri sehat dalam usus.

Kalau kentut beruntun yang kamu alami disertai bau, mungkin saja kamu mengalami intoleransi makanan, yakni kondisi ketika tubuh kekurangan enzim yang diperlukan untuk mencerna makanan dengan baik.Kondisi ini biasanya terjadi ketika seseorang mengonsumsi laktosa (susu) dan gluten (gandum). 

Namun, ada beberapa tipe kentut dengan ciri khas tertentu yang perlu diwaspadai karena mengindikasikan kesehatan tubuh.

7. Kentut dengan kembung dan sakit perut seperti kram.

Rasa sakit dirasakan di daerah di mana gas terjebak. Area yang paling umum meliputi bagian,

  • kanan atas hingga tengah perut
  • Atas ke bagian kiri tengah perut

8. Kentut dalam jumlah berlebihan

Kamu mungkin merasa mengeluarkan gas dalam jumlah berlebihan.

Beberapa kondisi yang menyebabkan peningkatan sensitivitas tersebut meliputi,

  • sindrom iritasi usus.
  • dispepsia (nyeri atau ketidaknyamanan terus-menerus di perut bagian atas).
  • iritasi pada anus atau rektum

9. Bau kentut tak normal

Kamu memiliki kentut bau yang tidak normal? Ini mungkin karena alergi makanan tertentu atau karena pertumbuhan bakteri yang berlebihan di usus.

10. Inkontinensia flatus

Dalam hal ini, Kamu merasa rektum terisi, tetapi saraf tubuh tidak dapat mengenali apakah itu gas atau tinja.

Itulah tipe-tipe kentut dan penyebabnya. Ada yang tipe wajar dan mungkin tidak normal karena  mengindikasikan ketidakseimbangan tubuh.

Baik karena asupan makanan tertentu atau permasalahan tubuh yang lain.

Jika kamu merasa kentutmu tak wajar disertai gejala yang mengganggu kesehatan, segera periksakan ke dokter. 

Baca Juga: Selain Bisa Merusak Usus, Ini 8 Bahaya Menahan Kentut




Sumber : Kompas TV/medicinenet.com/shape.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x