JAKARTA, KOMPAS.TV - Jalan Tol Layang AP Pettarani atau Tol Ujung Pandang Seksi 3 di Sulawesi Selatan akan ditutup sementara akibat adanya tes fungsi Structural Health Monitoring System (SHMS)
Uji SHMS oleh Komisi Keamanan Jembatan dan Terowongan Jalan (KKJTJ) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tersebut akan dilaksanakan pada 10 April 2021 mulai pukul 21.00 WITA sampai dengan 11 April 2021 pukul 04.00 WITA.
"Saat proses pengujian berlangsung, pengalihan akses akan dilakukan selama tujuh jam," kata Direktur Utama PT Makassar Metro Network (MMN), Anwar Toha, Jumat (09/04/2021).
Baca Juga: Terlilit Utang Rp90 Triliun, Waskita Karya akan Jual 9 Ruas Tol
Melansir dari Kompas.com, Anwar memastikan tidak ada kendaraan yang dapat melintas di area tol selama pelaksanaan tes fungsi SHMS tersebut.
Oleh karena itu, manajemen perusahaan menerapkan pengalihan arus lalu lintas dan mengarahkannya ke Jalan Arteri AP Pettarani, baik yang dari arah selatan ke utara maupun dari arah Tol Reformasi.
Pengalihan arus lalu lintas yang akan dilakukan pada malam hari ini diharapkan tidak menimbulkan dampak kepadatan lalu lintas di Jalan Arteri AP Pettarani.
Baca Juga: Lonjakan Arus Kendaraan JTTS Tembus 200 Persen Lebih Selama Libur Paskah
Perlu diketahui, uji SHMS ini digunakan untuk memantau kinerja dan kondisi struktur jalan tol akibat beban kendaraan, beban gempa, dan pengaruh suhu selama masa operasional tol.
Selain itu, sistem ini juga dapat mengontrol dan memberikan informasi jika terjadi kerusakan struktur jalan saat masa operasional.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.