Kompas TV nasional peristiwa

Bupati Pacitan: Dana Rp 9 Miliar untuk Museum SBY Bukan dari APBD, Uangnya Belum Diserahkan

Kompas.tv - 16 Februari 2021, 06:05 WIB
bupati-pacitan-dana-rp-9-miliar-untuk-museum-sby-bukan-dari-apbd-uangnya-belum-diserahkan
Bupati Pacitan Indartato saat memberi klarifikasi dana hibah Rp 9 miliar untuk bantuan pembangunan Museum SBY. (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Fadhilah

Baca Juga: SBY Bangun Museum SBY-ANI di Pacitan, Terinspirasi dari...

Tingkatkan Pariwisata

Indartato menambahkan, dukungan Pemprov Jatim terhadap pembangunan Museum SBY di Pacitan itu bukan tanpa sebab.

Menurutnya, berdirinya museum kepresidenan ini akan meningkatkan sektor pariwisata di Kabupaten Pacitan.

"Harapannya dan alasannya pemerintah daerah itu adalah untuk pertumbuhan ekonomi. Kalau semakin banyak wisata ke Pacitan kan devisanya akan bertambah. Intinya ke sana," terang Indartato.

Dia juga menyebut bahwa BKK tersebut hingga kini belum diserahkan kepada pihak Museum SBY karena masih dalam proses administrasi. "Sampai hari ini uangnya belum diserahkan," pungkasnya.

Sebelumnya, belakangan ini muncul kabar Pemerintah Kabupaten Pacitan telah memberi dana hibah sebesar Rp 9 miliar yang masuk ke Yudhoyono Foundation.

Kabar tersebut viral di media sosial. Yayasan Yudhoyono itu dikatakan mendapatkan hibah sebesar Rp 9 miliar anggaran APBD Kabupaten Pacitan Tahun Anggaran 2021.

Baca Juga: SBY Singgung Kritik ke Pemerintah: Kritikan Laksana Obat, Pujian itu Seperti Gula

 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x