Kompas TV nasional update corona

Jokowi Ingatkan Para Menteri: Jangan Buat Program Sendiri-sendiri, Harus Terintegrasi!

Kompas.tv - 24 September 2020, 13:30 WIB
jokowi-ingatkan-para-menteri-jangan-buat-program-sendiri-sendiri-harus-terintegrasi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat mulai berikan bantuan modal kerja darurat yang pertama di Istana Merdeka Jakarta, Senin (13/7/2020). (Sumber: YouTube: Sekretariat Presiden)
Penulis : Desy Hartini

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden RI Joko Widodo meminta seluruh jajaran kementerian tidak membuat program peningkatan ekonomi desa secara sendiri-sendiri, melainkan keseluruhannya harus terintegrasi.

Hal itu disampaikan oleh Jokowi dalam rapat terbatas 'Percepatan Peningkatan Ekonomi Desa' yang digelar secara daring, Kamis (24/9/2020).

"Saya minta semua kementerian jangan membuat program sendiri-sendiri yang lepas-lepas tidak terintegrasi, tidak terpadu, sehingga outcome hasilnya tidak terlihat, ini harus terintegrasi betul," tegas Jokowi dalam ratas.

Baca Juga: Jokowi: Pandemi Harus Jadi Momentum Install Ulang dan Perbaiki Ekonomi Desa

Menurut Jokowi, pandemi Covid-19 harus bisa dijadikan sebagai momentum untuk mengintegrasikan atau mengkonsolidasikan program penanggulangan kemiskinan dengan peningkatan ekonomi desa. 

"Gunakan momentum saat ini untuk mengintegrasikan, mengkonsolidasikan program penanggulangan kemiskinan dengan program peningkatan ekonomi desa. Ini harus terintegrasi betul,” ujar Jokowi.

Jokowi mencontohkan program desa yang terintegrasi adalah Kementerian Desa memastikan program dana desa digunakan untuk kegiatan produktif.

Sementara itu, Kementerian PUPR menyediakan infrastruktur dasarnya, sedangkan Kementerian Perhubungan memenuhi konektivitas transportasinya.

Kemudian, Kementerian Sosial melaksanakan program penanganan masyarakat yang tidak mampu. Terakhir, Kementerian Koperasi dan UKM mengurus sektor-sektor usaha kecil dan mikro di desa.

Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi di Kuartal III Negatif, Indonesia Akan Alami Resesi

"Saya kira banyak sekali yang bisa dilakukan, tapi kalau tidak terintegrasi, lepas-lepas, ini hasilnya akan tidak kelihatan. Oleh sebab itu, semuanya dijalankan dengan strategi besar, solid, dan terintegrasi," jelas Jokowi.

#Jokowi #Corona #Covid19




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x