Kompas TV nasional politik

Muncul Gerakan KITA Inisiasi Relawan Jokowi, Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo akan Melawan Jika..

Kompas.tv - 8 September 2020, 10:22 WIB
muncul-gerakan-kita-inisiasi-relawan-jokowi-mantan-panglima-tni-gatot-nurmantyo-akan-melawan-jika
Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo berpose sebelum menjadi narasumber di acara Satu Meja The Forum di studio satu Kompas TV, Menara Kompas, Jakarta, Senin (23/4/2018). (Sumber: KOMPAS.com/RODERICK ADRIAN MOZES)
Penulis : Tito Dirhantoro

BANDUNG, KOMPAS TV - Presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo akan menyambut baik gerakan Kerapatan Indonesia Tanah Air (KITA).

Seperti diketahui, tak lama setelah dibentuknya KAMI yang dimotori oleh mantan Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin dan mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo, bekas tim sukses Jokowi di Pilpres 2019 kemudian membentuk gerakan serupa bernama KITA.

Demikian hal tersebut disampaikan Gatot Nurmantyo dalam orasinya di depan Gedung Sate, Bandung pada Senin (7/9/2020). Ini dilakukan setelah mendeklarasikan KAMI Jawa Barat di kediaman anggota KAMI Jumhur Hidayat.

Baca Juga: Mantan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo Dinilai Belum Cukup Kuat untuk Maju Pilpres 2024

"Ada KITA yang datang, kita sambut dengan baik. Kita lawan kalau apa? Kita lawan kalau dia bertentangan dengan Pancasila," kata Gatot di Bandung, Jawa Barat, Senin (7/9/2020).

Gatot menambahkan, KAMI memiliki ciri khas yaitu harus selalu tersenyum. Sebab, KAMI merupakan orang-orang yang berketuhanan.

"Ingat, ciri khas KAMI adalah selalu tersenyum. Karena KAMI adalah orang-orang yang berketuhanan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan selalu bersyukur kepada Allah SWT," ujar Gatot.

Lebih lanjut, Gatot mengatakan, pihaknya meminta kepada simpatisan KAMI agar tetap menjaga kesantunan dengan hadirnya KITA ataupun pihak-pihak lain yang menyampaikan sikap berbeda dengan KAMI.

Baca Juga: Dihadiri Gatot Nurmantyo dan Din Syamsuddin, ''KAMI'' Bentuk Koalisi Aksi di Jawa Barat

"Tadi di sini saya monitor ada aksi-aksi lainnya lagi. Sambut mereka, kalau punya uang belikan mereka minuman. Ingat kalau KAMI ini adalah gerakan moral. Kita punya senjata, kekuatan akal manusia Indonesia," tutur Gatot.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x