Belimbing wuluh mengandung asam oksalat yang dapat membantu mengobati asam urat. Asam oksalat dapat membantu mengikat asam urat di dalam tubuh, sehingga mencegahnya menumpuk dan menyebabkan nyeri.
Selain asam oksalat, belimbing wuluh juga mengandung flavonoid, yaitu senyawa yang memiliki sifat antiinflamasi. Flavonoid dapat membantu mengurangi peradangan yang dapat menyebabkan nyeri akibat asam urat.
Manfaat belimbing wuluh selanjutnya adalah mengatasi wasir atau ambien. Belimbing wuluh mengandung unsur antiinflamasi, yaitu tanin dan terpen.
Kandungan tersebut dapat mengurangi pembengkakan di pembuluh darah anus dan rektum. Selain dikonsumsi secara langsung, ekstrak buah dan daun belimbing wuluh juga dapat dibalurkan di area yang bermasalah.
Cara ini efektif untuk mengurangi rasa sakit, peradangan, dan pendarahan untuk meredakan wasir.
Belimbing wuluh mengandung asam oksalat yang juga dapat membantu mengurangi dan menenangkan jerawat yang meradang. Sementara itu, vitamin C yang terkandung di dalamnya dapat membuat kulit lebih cerah, mengurangi flek hitam, dan menjaga kulit tetap kencang.
Sebab vitamin C dapat meningkatkan produksi kolagen, zat yang dibutuhkan untuk menjaga warna kulit. Untuk menghilangkan jerawat, oleskan buah belimbing wuluh yang sudah dihaluskan pada wajah yang sudah bersih sebagai masker wajah.
Kemudian diamkan minimal selama 30 menit atau sampai masker mengering. Lalu basuh wajah dengan air.
Kandungan serat tinggi dalam belimbing sayur memberikan efek kenyang lebih cepat dan lebih lama. Kandungan serat dalam belimbing wuluh dapat membantu mengurangi keinginan untuk makan berlebihan dan membantu program diet.
Kandungan kalium dalam Belimbing sayur dapat membantu menjaga kesehatan jantung dengan mengatur tekanan darah dan menjaga fungsi jantung yang normal. Kandungan vitamin C juga membantu mengurangi peradangan dan mencegah penyumbatan di pembuluh darah.
Baca Juga: Tisu Penurun Demam Berbahan Bawang Merah dan Belimbing Wuluh
Belimbing wuluh tidak hanya bermanfaat dalam tubuh, tetapi juga dapat meredakan nyeri otot dan kram dengan ramuan sederhana. Untuk mengatasinya, cobalah untuk mencampur belimbing wuluh, cengkeh, dan merica putih.
Lalu, oleskah racikan tersebut pada area yang terasa nyeri atau kram.
Sumber : Kompas TV, dinkes.jogjaprov.go.id
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.