Kompas TV lifestyle kesehatan

Coba 5 Minuman Ini untuk Bantu Tidur Lebih Cepat

Kompas.tv - 29 Juli 2023, 17:30 WIB
coba-5-minuman-ini-untuk-bantu-tidur-lebih-cepat
Ilustrasi. Hari Susu Sedunia atau World Milk Day 2023 (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

Teh kamomil diyakini memiliki kemampuan untuk meningkatkan kualitas tidur. 

Namun perlu menjadi catatan bahwa teh jenis lain berbeda dengan teh kamomil. Sebab teh jenis lain biasanya mengandung kafein yang justru membuat fungsi tubuh terjaga. 

Baca Juga: Coba 4 Minuman Ini, Bisa Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Sedangkan yang membuatnya istimewa dari teh jenis lain, teh kamomil tidak mengandung kafein. Sehingga membuat minuman ini lebih menenangkan bagi tubuh. 

Air Kelapa

Air kelapa mengandung magnesium dan potasium yang memiliki sifat relaksasi pada otot, membantu meredakan ketegangan tubuh dan memudahkan tidur menjadi lebih nyaman. 

Selain itu, kandungan vitamin B dalam air kelapa juga berperan dalam mengurangi tingkat stres yang dirasakan.


Jus ceri

Dilansir dari Men's Health, ceri mengandung melatonin alami, hormon yang berperan dalam mengatur ritme sirkadian tubuh. 

Dalam penjelasan di situs Healthline, ritme sirkadian adalah pola tidur dan bangun seseorang dalam periode 24 jam.

Banana smoothie

Meminum smoothie pisang sebelum tidur dapat memberikan kenyamanan setelah menjalani hari yang melelahkan. 

Baca Juga: 5 Jenis Makanan dan Minuman yang Bisa Memicu Diare, Apa Saja?

Hal ini dikarenakan pisang kaya akan magnesium dan potasium yang dapat memberikan efek relaksasi pada otot dan membantu seseorang untuk tidur lebih mudah.




Sumber : men's health, times of india




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x