Kompas TV internasional kompas dunia

Ukraina Akhirnya Tembakan "Rudal Storm Shadow" ke Rusia untuk Pertama Kalinya

Kompas.tv - 21 November 2024, 07:40 WIB
ukraina-akhirnya-tembakan-rudal-storm-shadow-ke-rusia-untuk-pertama-kalinya
Rudal jelajah jarak jauh Storm Shadow jika ditembakkan ke wilayah timur laut Ukraina, varian ekspor senjata buatan Inggris-Prancis ini punya jangkauan yang cukup untuk mengincar kota-kota besar Rusia seperti Kursk, Belgorod, Voronezh, atau Sevastopol, serta sebagian besar Belarusia, termasuk ibu kotanya, Minsk. (Sumber: Malcolm Park Editorial)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Iman Firdaus

KIEV, KOMPAS.TV - Ukraina untuk pertama kalinya menembakan rudal Storm Shadow buatan Inggris  ke Rusia.

Serangan itu dilaporkan terjadi setelah Ukraina diberikan izin oleh Amerika Serikat (AS) dan sekutunya untuk menembakkan rudal yang mereka pasok ke wilayah Rusia.

Sebelumnya AS membatasi  penggunaan rudal yang dipasok Barat ke Ukraina, dengan hanya diperbolehkan dilakukan di dalam perbatasannya sendiri.

Baca Juga: Khawatir Serangan Rusia Usai Biden Izinkan Penggunaan Rudal Jarak Jauh, AS Tutup Kedutaan di Ukraina

Pemerintah Inggris menolak berkomentar terkait laporan tersebut dengan alasan operasional.

Namun, pejabat mengonfirmasikan Menteri Luar Negeri Inggris John Healey telah berbicara dengan rekannya dari Ukraina, Selasa (19/11/2024).

Kementerian tersebut kemungkinan akan berhati-hati dalam menanggapi laporan itu karena kekhawatiran atas reaksi Rusia.

Healey sendiri sebelumnya sempat berbicara di Majelis Umum tentang apa yang akan dilakukan Ukraina.

“Tindakan Ukraina di medan perang sudah membuktikannya,” tuturnya dikutip dari BBC Internasional, Kamis (21/11/2024).

Menteri Pertahanan Ukraina Rustem Umerov juga menolak mengonfirmasikan bahwa negaranya telah menggunakan rudal Storm Shadow ke dalam wilayah Rusia.




Sumber : BBC Internasional




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x