PYONGAN UTARA, KOMPAS.TV - Seorang pemuda lulusan kampus kakek Kim Jong-un di Korea Utara dilaporkan hilang.
Rumor mengerikan terkait hilangnya pemuda tersebut pun merebak di negara tertutup tersebut.
Pemuda lulusan dari Universitas Kim Il-sung dilaporkan menghilang di Kujang, Pyongan Utara, Korea Utara.
Baca Juga: Kim Jong-Un Ngamuk, Eksekusi Mati 30 Pejabat Korea Utara karena Gagal Cegah Banjir Bandang
Akibatnya, rumor mengerikan pun tersebar di antara penduduk setempat.
Sebagai respons departemen keamanan setempat telah melakukan tindakan keras untuk meredam spekulasi.
Termasuk meredam rumor bahwa pemuda tersebut telah diculik oleh agen keamanan Korea Utara.
Dikutip dari Daily NK, Kamis (19/9/2024), sumber dari Pyongan Utara melaporkan seorang pemuda, yang merupakan lulusan departemen hukum dari Universitas Kim Il-sung, masuk ke kampus bergengsi di Korea Utara itu melalui rekomendasi.
Ia masuk Universitas Kim Il-sung setelah menyelesaikan wajib militernya.
Ia disebut telah memimpikan untuk menjadi jaksa penuntut umum, tetapi mimpinya buyar setelah keluarganya dianggap melakukan revolusi, ketika orang tuanya bercerai, dan menikah lagi.
Setelah kembali ke kota kelahirannya di Kujang usai lulus dari kuliah, ia merasa bangga menjadi lulusan Universitas Kim Il-sung.
Ia pun percaya bahwa dirinya akan ditunjuk sebagai petugas partai suatu hari nanti.
Namun, tak ada yang memperhatikannya, dan ia berakhir melakukan pekerjaan biasa sambil mendorong gerobak untuk mencari uang, yang membuatnya menyesal.
Sumber : Daily NK
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.