Kompas TV internasional kompas dunia

Belajar dari Nelson Mandela, Perjuangkan Kebebasan Bangsanya dan Berjanji Jadi Presiden 1 Periode

Kompas.tv - 18 Juli 2023, 10:29 WIB
belajar-dari-nelson-mandela-perjuangkan-kebebasan-bangsanya-dan-berjanji-jadi-presiden-1-periode
Dalam foto bertanggal 24 Juli 2007, mantan Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela, tertawa saat merayakan ulang tahun bersama anak-anak di Nelson Mandela Childrens Fund di Johannesburg. (Sumber: AP Photo/Denis Farrell)
Penulis : Iman Firdaus | Editor : Desy Afrianti

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Nelson Rolihlala Mandela adalah sosok pejuang bagi bangsa Afrka Selatan dan inspirasi bagi dunia. Lahir 18 Juli 1918, ketika Afsel memberlakukan politik apartheid, pemisahan bangsa Afrika Selatan berdasarrkan warna kulit.

Sebagai orang berkulit hitam, Mandela hidup sebagai warga kelas dua. Perjuangan melawan politik apartheid adalah perjuangan melawan kekuasaan orang kulit putih.

Baca Juga: 5 Peristiwa Penting pada 18 Juli: Lahirnya Nelson Mandela hingga Berdirinya Intel

Biografi sang pejuang ini mengungkapkan bahwa dia harus menempuh jalur politik untuk memperoleh hak-haknya.

Dia mulai terlibat dalam politik sejak 1942, melalui Kongres Nasional Afrika dan pada 1944 membentuk ANC Youth League (ANCYL).

Pada tahun 1952 ia terpilih sebagai Kepala Sukarelawan Nasional dari Kampanye Defiance dengan Maulvi Cachalia sebagai wakilnya.

Salah satu aksinya adalah kampanye pembangkangan sipil terhadap enam undang-undang yang tidak adil, ini merupakan program bersama antara ANC dan Kongres Nasional Afrika.

Namun inilah awal dia merasakan hukuman. Pada akhir tahun 1952 ia dilarang untuk beraktivitas untuk pertama kalinya. Sebagai orang yang dibatasi, berdasarkan Piagam Kebebasan  pada tanggal 26 Juni 1955.

Baca Juga: Presiden Afrika Selatan Dibebaskan dari Tuduhan Skandal Penemuan Uang Tunai USD580.000

Mandela ditangkap dalam operasi polisi di seluruh negeri pada 5 Desember 1956, yang berujung pada Pengadilan Pengkhianatan 1956. Semenjak itu, dia hidup dari penjara ke penjara. Dia baru dibebaskan dari penjara pada Minggu 11 Februari 1990.

Setahun kemudian dia terpilih sebagai Presiden ANC untuk menggantikan temannya yang sakit, Oliver Tambo. 

Baru pada 10 Mei 1994 ia dilantik sebagai Presiden pertama Afrika Selatan yang terpilih secara demokratis. 


Dia berjanji hanya menjabat satu periode, dan itu dilaksanaka sampai turun pada 1999 dan selanjutnya mengabdikan diri pada amal kemanusiaan. Mandela meninggal pada 5 Desember 2013.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x