BEIJING, KOMPAS.TV - Otoritas kesehatan China mengungkapkan puncak wabah Covid-19 telah lewat.
Hal itu diungkapkan setelah adanya penurunan cepat dalam kasus kritis dan kematian di rumah sakit.
Meski begitu, para ahli tetap mewaspadai data resmi yang disuguhkan oleh pemerintah.
Berdasarkan Pusat Kontrol dan Pencegahan Penyakit (CDC) China, jumlah pasien kritis di rumah sakit meningkat pada pekan pertama Januari.
Baca Juga: Dua Jet Tempur Angkatan Udara India Bertabrakan di Udara, Seorang Pilot Tewas
Namun, kemudian menurun hingga lebih dari 70 persen.
Direktur Pusat Kesehatan Global di Universitas Oregon Profesor Chi Chun-huei mengungkapkan, pejabat lokal diberi insentif, baik lewat hukuman dan hadiah, untuk angka infeksi yang tak dilaporkan selama kebijakan nol-Covid.
Sekarang kebijakan itu telah hilang, dan mereka diberi insentif untuk membesar-besarkan tingkat infeksi dan kematian yang tak dilaporkan.
“Banyak ahli internasional tahu dengan baik hal ini. Statisttik China tak bisa diandalkan,” katanya dikutip dari The Guardian, Jumat (27/1/2023).
Sumber : The Guardian
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.