Kompas TV internasional kompas dunia

SPD Menangi Pemilu Jerman, Ini Lima Partai Lainnya yang Meraih Jumlah Suara Signifikan

Kompas.tv - 27 September 2021, 22:53 WIB
spd-menangi-pemilu-jerman-ini-lima-partai-lainnya-yang-meraih-jumlah-suara-signifikan
Konferensi pers partai pemenang Pemilu Jerman, SPD, di Berlin pada Senin (27/9/2021). (Sumber: Michael Sohn/Associated Press)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Edy A. Putra

Aliansi Union merupakan aliansi politik antara Serikat Demokratik Kristen (CDU) dan Serikat Sosial Kristen (CSU). Aliansi ini merupakan blok politik Merkel dan mengantarkannya menjadi kanselir sejak pemilu 2005 hingga pemilu 2017.

Aliansi CDU/CSU berhaluan demokrasi Kristen yang konservatif. Pada Pemilu 2021, Union mengusung Armin Laschet sebagai kandidat kanselir.

3. Partai Hijau (Gruene)

Partai Hijau dibentuk pada 1993 melalui merger antara Partai Hijau (Jerman Barat) dan Aliansi 90 (Jerman Timur). Partai ini berhaluan ekopolitik yang berfokus pada isu-isu lingkungan hidup dan bertujuan mewujudkan masyarakat dengan ekologi berkelanjutan.

Partai Hijau memiliki dua kandidat kanselir, yakni Annalena Baerbock dan Robert Habeck. Pada abad 21, partai ini lebih berfokus pada kebijakan tentang lingkungan hidup dan keadilan sosial.

4. Demokrat Bebas (FDP)

Partai Demokrat Bebas (FDP) merupakan partai berhaluan liberal yang meraih 11,5 persen suara di Pemilu 2021. Partai ini mengusung Christian Lindner sebagai kandidat kanselir.

5. Alternatif untuk Jerman (AfD)

AfD baru dibentuk pada 2013. Partai ini berhaluan nasionalis dan populis sayap-kanan. AfD naik daun beberapa tahun belakangan.

Sebagai populis sayap-kanan, AfD memiliki faksi-faksi bertendensi rasis, Islamofobik, antisemitis, xenofobik, serta kerap dikaitkan dengan ekstremis sayap kanan. Pada 2021, partai ini mengusung dua kandidat kanselir, yakni Alice Weidel dan Tino Chrupalla.

6. Kiri (Linke)

Dibandingkan partai-partai utama lain, Partai Kiri mendapatkan paling sedikit suara (4,9 persen) di Pemilu 2021. Die Linke sendiri baru dibentuk pada 2021.

Partai ini merupakan penerus langsung dari Partai Komunis Jerman Timur (SED). Pada 2021, Partai Kiri mengusung dua kandidat kanselir, Janine Wissler dan Dietmar Bartsch.

Baca Juga: Jerman Gelar Pemilu Parlemen untuk Membentuk Pemerintahan Baru, Ini Proses Pemilunya

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x