JAKARTA, KOMPAS.TV - Presenter Jeremy Teti menegaskan bahwa sosok mantan atasan yang membuatnya sakit hati bukanlah Pemimpin Redaksi (Pemred) Kompas TV Rosianna Silalahi.
Diketahui, nama Rosianna Silalahi terseret usai Jeremy Teti menceritakan perlakuan mantan atasannya yang memintanya resign ketika bertanya soal gaji.
Jeremy mengungkapkan bahwa mantan atasannya kini menjabat sebagai pemred di salah satu stasiun televisi. Ia tak menyebutkan nama mantan atasannya, tetapi netizen berspekulasi bahwa sosok tersebut adalah Rosianna Silalahi.
Baca Juga: Klarifikasi Jeremy Teti Soal Sosok Atasan yang Bikin Sakit Hati Saat Bertanya Gaji
Pemilik nama asli Yeremias Chornelis Teti itu menegaskan bahwa ia telah bersahabat dengan Rosi sejak lama dan sampai saat ini hubungannya baik-baik saja.
“Aku sama RS (Rosianna Silalahi) bestie banget, sama suaminya aku kenal baik,” kata Jeremy saat live streaming di Instagram @rosi_kompastv bersama Rosianna Silalahi, Selasa (7/5/2024).
Jeremy sendiri terkejut ketika potongan video wawancara soal mantan atasannya menjadi viral. Pasalnya, wawancara tersebut dilakukan sekitar tahun 2018.
“Dan wawancara itu sekitar 6 tahun yang lalu. Aku juga nggak tahu tayangnya di mana, tiba-tiba aja posting. Aku kaget, wawancaranya udah lama banget. (Tahun) 2018,” ungkapnya.
Ia lantas meminta maaf kepada Rosi karena polemik ini menyeret nama Rosi.
Sementara itu, Rosi mengaku tak kaget ketika tiba-tiba 'diserang' oleh netizen karena dikira mantan atasan Jeremy Teti.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.