Kisah cinta Eliezer dan Ling Ling sangat fenomenal. Setelah menanti lebih dari dua tahun, akhirnya keduanya menikah.
Sebagai informasi, pada awal kasus pembunuhan Brigadir Yosua mencuat, Eliezer disebut sebagai penembak korban.
Nyatanya, penembakan itu dikendalikan oleh Ferdy Sambo yang saat itu berpangkat jenderal bintang dua dan menjabat sebagai Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri.
Di pengadilan, Bharada E dijatuhi vonis 1 tahun 6 bulan penjara. Setelah beberapa waktu mendekam di penjara, Richard Eliezer bebas bersyarat pada Agustus 2023.
Masa-masa suram itu telah berlalu. Eliezer kini bisa tersenyum lebar menatap hari depan.
Baca Juga: Richard Eliezer Alias Bharada E Resmi Nikahi Ling Ling Kekasihnya
Ronny pernah menyebut bahwasanya dalam pleidoi yang dia bacakan di persidangan, Eliezer meminta Ling Ling untuk bersabar menunggu dirinya menjalani hukuman. Tetapi jika hukumannya lama, dia mengaku ikhlas jika Ling Ling meninggalkannya.
"Bharada E juga meminta maaf kepada Duce Maria Angelin Kristanto atau Ling Ling karena harus menunda pernikahan, ada dia bicara dalam pleidoi kala itu," beber Ronny.
"Saya juga meminta maaf kepada tunangan saya, karena harus bersabar menunda rencana pernikahan kami. Walaupun sulit diucapkan, tapi saya berterima kasih atas kesabaran, dan cinta kasih dan perhatian,” kata Eliezer saat membacakan pleidoi di ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Januari 2023.
Namun jika dirinya dijatuhi hukuman yang sangat lama, Eliezer meminta tunangannya mencari dan menikah dengan pria lain.
"Kalaupun kamu harus menunggu, tunggulah saya menjalani proses hukum ini. Kalaupun lama, saya tidak akan egois dengan memaksa kamu menunggu saya. Saya ikhlas apa pun keputusanmu, karena bahagiamu adalah bahagiaku juga,” ujar Eliezer.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.