Kompas TV bisnis kebijakan

Tak Lolos Prakerja karena NIK Terdaftar di Lembaga Lain? Ini Cara Atasinya

Kompas.tv - 24 September 2021, 14:23 WIB
tak-lolos-prakerja-karena-nik-terdaftar-di-lembaga-lain-ini-cara-atasinya
Ilustrasi kartu prakerja. (Sumber: Shutterstock via Kompas.com)
Penulis : Dina Karina | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Salah satu penyebab tak lolos seleksi Kartu Prakerja adalah NIK terdaftar di lembaga lain.

Banyak calon peserta yang bingung dengan alasan ini, lantaran merasa tak pernah mendaftarkan diri ke lembaga manapun.

Namun, anda tak perlu khawatir. Mengutip akun Instagram resmi Kartu Prakerja, @prakerja.go.id, Jumat (24/9/2021), masalah itu bisa diatasi dengan sejumlah langkah berikut:

Simak langkah-langkah berikut:

Baca Juga: Simak Cara Beli Pelatihan Kartu Prakerja di Tokopedia, Bukalapak, dan Sisnaker

• NIK terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan sebagai penerima BLT/BSU?

Cek statusmu di https://bsu.kemnaker.go.id atau melalui Call Center di nomor 1500 630.

• NIK terdaftar sebagai penerima BPUM (Banpres Produktif Usaha Mikro)?

Cek statusmu di eform.bri.co.id/bpum.

• NIK terdaftar di Kemendikbud?

Cek statusmu di Sekolah, Perguruan Tinggi terkait atau Kemendikbud untuk memperbaharui statusmu.

• NIK terdaftar sebagai penerima Bansos?

Lapor ke dtks.kemensos.go.id.

• KTP atau NIK tidak valid?

Segera hubungi Dukcapil di:

Call Center: 1500 537
Whatsapp/SMS: 08118005373
Email: [email protected]
atau kunjungi kantor Dukcapil terdekat di kotamu.

Baca Juga: Ini Cara Cek Status Penerima BLT Gaji di Rekening Kolektif Bank Himbara




Sumber : Kompas TV/Akun Instagram @prakerja.go.id




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x