Kompas TV regional viral

Kronologi Kurir Paket COD Ditusuk Konsumen yang Menolak Bayar di Banyuasin Sumsel

Kompas.tv - 29 Januari 2023, 20:40 WIB
kronologi-kurir-paket-cod-ditusuk-konsumen-yang-menolak-bayar-di-banyuasin-sumsel
Tangkapan layar dari video penusukan kurir paket dengan sistem COD oleh konsumen yang menolak membayar barang yang dia beli di Banyuasin, Sumatera Selatan. (Sumber: Istimewa)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Edy A. Putra

BANYUASIN, KOMPAS.TV - Seorang kurir yang mengantarkan barang kiriman dengan sistem cash-on-delivery atau COD, ditusuk oleh konsumen yang tak mau membayar barang yang ia beli. Peristiwa itu terjadi di Desa Limau, Kecamatan Sembawa, Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel).

Kasatreskrim Polres Banyuasin AKP Harry Dinar menjelaskan, kejadian itu menimpa kurir bernama Akbar Makrup (22) bersama rekannya, Robi Robiansyah (23).

Ketika Akbar dan Robi sampai di rumah pemesan, pelaku menerima paket tersebut. Akan tetapi, setelah paket diambil, pelaku menolak membayar.

Pelaku kemudian malah berteriak dan mengeluarkan pisau.

Baca Juga: Raup Rp12 M, Ini Peran Pelaku Penipuan Modus Link APK Kurir, dari Developer hingga Penguras Rekening

“Saat korban minta pembayaran, pelaku marah dan berteriak ambil saja paket itu. Saat kejadian, pelaku sudah mengeluarkan pisau," kata Harry, Minggu (29/1/2023), dikutip dari Kompas.com.

Paket tersebut mulanya coba diambil oleh korban Akbar, tetapi ia malah dikejar oleh pelaku yang memegang pisau. Akbar kemudian ditusuk pelaku hingga menembus rusuk.

Saat itu, rekan Akbar, Robi, juga sempat hampir ditusuk oleh pelaku. Tetapi ia berhasil melarikan diri.

Harry menjelaskan pelaku langsung melarikan diri usai menusuk Akbar. Kepolisian saat ini masih mengejar pelaku.

“Motifnya diduga pelaku tidak senang ditagih untuk bayar COD paket yang dipesan. Saat ini pelakunya masih kami kejar,” jelas Harry.

Baca Juga: Waspada Sniffing, Penipuan Berkedok Kurir Paket Kirim Foto Via Whatsapp

Dilaporkan Tribun Lampung, Akbar sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Banyuasin karena luka tusuk di rusuk sebelah kirinya.

Luka yang terbilang parah tersebut membuat Akbar harus dirujuk ke rumah sakit di Palembang.


 




Sumber : Kompas.com/Tribun Lampung




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x