Rekomendasi Kue Kekinian Cocok Disajikan Saat Lebaran
Cerita rasa | 12 Mei 2021, 12:54 WIBSOLO, KOMPAS.TV - Jelang hari raya Idulfitri, biasanya banyak masyarakat mulai siap-siap mengisi meja ruang tamu dengan aneka kue kering khas lebaran. Mulai dari kue langganan, seperti nastar atau kastengel atau mencoba resep baru kue-kue kekinian.
Bahkan untuk mengisi waktu luang, tidak sedikit masyarakat yang membuat sendiri kue-kue kering tersebut. Sebagai referensi agar tidak bingung membuat dan menyajikan kue kekinian apa di lebaran Idulfitri tahun ini.
Baca Juga: Kue Jongkong, Kudapan Legendaris yang Laris Saat Ramadan
Berikut KOMPAS TV rangkum resep kue lebaran kekinian yang cocok dibuat dan disajikan saat Idulfitri 2021:
1. Cornflake Cheese Cookies
Bahan-bahan:
- 200 gram margarin
- 200 gram gula pasir
- 200 gram tepung terigu
- 125 gram cornflake, remukkan
- 1 butir kuning telur
- 1/2 sdt vanila ekstrak
- 50 gram keju parut
Cara membuat:
- Siapkan wadah, lalu masukkan margarin, gula pasir, kuning telur, dan vanila ekstrak. Kocok semua bahan dengan mixer hingga berwarna pucat dengan kecepatan sedang.
- Matikan mixer, lalu masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, sambil diaduk hingga rata dengan spatula. Tambahkan keju, lalu aduk rata lagi.
- Masukkan cornflake yang sudah diremukkan, aduk rata lagi dengan spatula.
- Selanjutnya, ambil adonan sesuai selera, susun di loyang yang sudah dialasi kertas roti. Bulatkan, lalu tekan menggunakan garpu supaya lebih tipis.
- Masukkan ke dalam oven, lalu panggang dengan suhu 170 derajat Celsius selama 20 menit.
- Setelah matang, angkat dan diamkan hingga dingin sebelum disimpan dalam stoples.
Baca Juga: Harapan Kue Lebaran Dibalik Jeruji Besi
2. Kue ulat Sagu
Bahan-bahan:
- 125 gram margarin
- 200 gram maizena
- 80 gram kental manis
- chocochip secukupnya untuk bagian mata
- pewarna makanan secukupnya
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV