Prajurit AS Membelot ke Korea Utara Usai Kabur dari Tahanan Militer, Tertawa saat Lewati Perbatasan
Kompas dunia | 20 Juli 2023, 08:14 WIBBaca Juga: Prigozhin Akhirnya Muncul Usai Hilang Setelah Kudeta Wagner Gagal, Berada di Belarusia
Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin mengungkapkan bahwa King telah memasuki Korea Utara secara sengaja dan tanpa izin.
“Ada banyak hal yang masih kami coba pelajari, tetapi yang kami tahu adalah bahwa salah satu anggota layanan yag sedang bertugas dengan sengaja dan tanpa izin melewati garis demarkasi militer,” kata Austin.
Austin mengatakan King mungkin sekarang berada dalam tahanan Korea Utara.
Departemen Luar Negeri AS mengatakan bahwa departemen tersebut belum menghubungi Korea Utara atau pemerintah negara lain mengenai masalah itu.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : The Guardian