> >

Sakit Hati Atas Insiden Sofagate, Presiden Komisi Eropa: Ini Terjadi Karena Saya Seorang Perempuan!

Kompas dunia | 27 April 2021, 22:50 WIB
Insiden Sofagate terjadi dalam pertemuan antara Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, Presiden Dewan Eropa Charles Michel dan Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen di Ankara, Turki, pada Senin (12/4/2021) lalu. (Sumber: AFP via The Sun)

BRUSSELS, KOMPAS.TV – Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen mengaku sakit hati dan merasa sendirian dalam insiden sofagate dalam pertemuan bersama presiden Turki beberapa waktu sebelumnya.

Von der Leyen menyebut, ia diperlakukan berbeda karena dirinya seorang perempuan.

Beberapa waktu lalu, Von der Leyen dan Presiden Dewan Eropa Charles Michel bertemu dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Ankara untuk mengadakan pembicaraan tentang ketegangan hubungan antara Turki dan Uni Eropa.

Baca Juga: Kasus Corona Kembali Melonjak, Turki Umumkan Lockdown Paling Ketat

Namun, saat itu, hanya tersedia dua buah kursi di depan bendera Uni Eropa dan Turki bagi ketiga pemimpin tersebut. Michel duduk di kursi di samping Erdogan.

Pada peristiwa itu, Von der Leyen tampak berdiri dan melihat kedua lelaki yang duduk di depannya dan mengekspresikan kegelisahannya.

Ia kemudian duduk di sebuah sofa besar berwarna krem, agak jauh dari para koleganya. Sebutan sofagate mengacu pada insiden ini.

Insiden Sofagate yang terjadi dalam pertemuan antara Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan (kanan), Presiden Dewan Eropa Charles Michel (tengah) dan Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen (kiri) pada pertemuan di Ankara, Turki, Senin lalu (12/4/2021). (Sumber: Uni Eropa)

"Saya perempuan pertama yang menjadi preiden Komisi Eropa. Saya adalah presiden Komisi Eropa, dan saya diharapkan diperlakukan seperti ini saat mengunjungi Turki dua minggu lalu. Seperti presiden komisi, tapi nyatanya tidak,” beber Von der Leyen pada para anggota parlemen Uni Eropa seperti dikutip dari The Associated Press. 

Baca Juga: AS, Inggris, Sejumlah Negara Uni Eropa Bantu Tangani Virus Corona di India

Von der Leyen, yang tidak secara terang-terangan menyalahkan baik Erdogan maupun Michel atas insiden tersebut, mengatakan bahwa ia tidak melihat adanya kekurangan kursi dalam pertemuan serupa di masa lalu.

Penulis : Vyara Lestari Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU