JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad membenarkan adanya penambahan jumlah kementerian dalam pemerintahan Prabowo-Gibran.
Namun, Dasco mengatakan bahwa jumlah kementerian yang akan ditambah dan nama-nama yang akan menjabat sebagai menteri masih dalam tahap penggodokan.
Penambahan kementerian dilakukan untuk memastikan bahwa janji kampanye Prabowo-Gibran dapat ditepati saat memerintah nanti.
Ketua MPR yang juga politisi Partai Golkar, Bambang Susatyo, mengaku mendengar bahwa jumlah kementerian dalam pemerintahan Prabowo Subianto akan mencapai 44 pos.
Jumlah kementerian yang lebih banyak ini dibandingkan dengan pemerintahan Jokowi, seperti disampaikan Bamsoet di sela acara di GOR Kompleks DPR Senayan, Jakarta.
Mari kita bahas bersama Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, dan Direktur Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno.
Baca Juga: Beredar Isu Kabinet Prabowo Berisi 44 Menteri, Peneliti ISEAS Buka Suara
#menteri #prabowo #gerindra
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.