JAKARTA, KOMPAS.TV - Kader PDIP Andreas Pereira bicara soal sejumlah partai yang merapat ke Koalisi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Prabowo-Gibran.
Andreas menyebut bergabung atau tidaknya partai ke dalam pemerintahan merupakan murni kebijakan masing-masing partai.
Walau begitu, Andreas menambahkan partai yang berada diluar pemerintahan masih dibutuhkan agar ada penyeimbangan kekuasaan.
“Menurut saya yang tetap penting perlu adanya partai yang berada di luar pemerintahan terutama untuk membangun suatu pengembangan di dalam proses kekuasaan pemerintahan yang terjadi di Indonesia,” ujar Andreas.
Video Editor: Laurensius Galih
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.