KOMPAS.TV - Dengan semangat sumpah pemuda, sekelompok orang dari berbagai latar belakang membuatkan sebuah rumah layak huni untuk satu keluarga di Desa Rerojoa, Sikka, Nusa Tenggara Timur.
Anastasia dan keempat anaknya kini tak lagi tinggal di gubuk.
Anastasia warga Desa Rerojoa, Sikka, Nusa Tenggara Timur tak bisa menahan rasa harunya tatkala mendapatkan sebuah rumah yang layak huni.
Sebelumnya, Anastasia dan keempat anaknya tinggal di sebuah gubuk dari daun kelapa kering.
Namun tepat di Hari Sumpah Pemuda, Anastasia dan keluarga mendapatkan hunian yang lebih baik berukuran 5 x 6 meter.
Rumah baru ini dibangun setelah adanya aksi sosial yang diinisiasi Komunitas Koin untuk Sikka dan berkolaborasi dengan berbagai pihak.
Karena sudah ada rumah yang baru, gubuk lama milik Anastasia pun kini dirobohkan.
Baca Juga: Pesan Yayasan Seribu Senyum dan KompasTV di Hari Anak: Anak-Anak Kejarlah Mimpi!
#sumpahpemuda
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.