Kompas TV video vod

Masuk Bursa Cawapres Ganjar, Muhadjir: Saya Masih Menko PMK!

Kompas.tv - 28 Juni 2023, 20:27 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy menanggapi terkait namanya masuk dalam bursa Cawapres mendampingi Ganjar Pranowo.
Muhadjir Effendy usai Shalat Idul Adha di Kantor PP Muhammadiyah Jakarta, Rabu pagi menegaskan saat ini dirinya masih menjabat Menko PMK.

Muhadjir menyebut, ia tidak memikirkan soal politik dan masih fokus menyelesaikan tugasnya sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Menurut Muhadjir, saat ini masih banyak program kerja yang belum terselesaikan dan menjadi konsentrasinya saat ini.

Sebelumnya, PDI Perjuangan menilai wajar Muhadjir masuk radar bacawapres ganjar.

Menurut Ketua DPP PDI-P, Ahmad Basarah, Muhadjir punya banyak prestasi dan pengalaman yang mumpuni.

Terlebih Muhadjir juga ditunjuk sebagai Pembina Organisasi Sayap PDI-P, Baitul Muslimin Indonesia atau Bamusi atas permintaan Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga: Golkar Masih Pertimbangkan Arah Koalisi, Publik Diharap Bersabar!

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Dua Mobil Rusak Tertimpa Longsor

27 Desember 2024, 15:38 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x