PONTIANAK, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota Pontianak resmi meluncurkan Kapal Wisata Air KM Tepian Senghie, yang bersandar di Dermaga Waterfront City Kapuas Indah-Pelabuhan Senghie.
Kapal wisata ini menjadi kapal pertama di Kalimantan Barat yang mengedepankan standar operasional, dan pelayanan.
Baik dari sisi keselamatan pengunjung, hiburan, kuliner, hingga ketersediaan fasilitas tambahan lainnya.
KM Tepian Senghie, juga akan menyemarakkan pariwisata susur sungai terpanjang di Indonesia.
Kapal Wisata KM Tepian Senghie akan beroperasi dari jam 4 sore sampai jam 9 malam setiap hari untuk perjalanan wisata sungai selama satu jam.
Kapal bisa mengangkut 150 penumpang.
Untuk tiket, tarifnya Rp 15 ribu sampai Rp 20 ribu per orang.
Dengan berwisata susur sungai, pengunjung bisa melihat pemandangan saat matahari tenggelam serta kehidupan warga di tepian sungai kapuas.
Baca Juga: Jelang Bulan Suci Ramadan, Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Kota Semarang Merangkak Naik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.