Kompas TV video vod

Menpora Ikut Hadir saat KONI Pusat Melantik Pengurus Baru PP Pelti Masa Bakti 2022-2027

Kompas.tv - 15 Desember 2022, 13:40 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - KONI Pusat melantik jajaran pengurus, PP Pelti masa bakti 2022-2027 yang dipimpin Wamenkumham Edward Omar Sharif Hiariej di Wisma Kemenpora Jakarta.

Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman, melantik Pengurus Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia, PP Pelti masa bakti 2022-2027 di Wisma Kemenpora, Rabu (14/12) sore.

Baca Juga: Ini Harapan Yayuk Basuki Pada Pengurus PP Pelti yang Baru Dibawah Pimpinan Edward Omar Hiariej!

Edward Omar Sharif Hiariej yang juga menjabat sebagai Wakil Menteri Hukum dan HAM, sebelumnya terpilih dalam musyawarah nasional PP Pelti pada November lalu.

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali yang turut hadir dalam pelantikan berharap, kepengurusan yang baru ini, Tenis Indonesia dapat terus berjaya dan konsisten dalam prestasi, baik nasional juga internasional.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x