SIDOARJO, KOMPAS.TV - Humas Angkasa Pura 1 Juanda, Yuristo menceritakan kronologi pilot pewasat Citilink Rute Surabaya – Makassar bernama Boy Awalia Asnil yang meninggal dunia setelah mendarat darurat di Bandara Juanda, Surabaya.
Berdasarkan informasi, pesawat Citilink dengan nomor penerbangan Q-G 307 itu, lepas landas Kamis (21/7) pagi pukul 06.10 WIB.
Sekitar 12 menit setelah mengudara, pihak bandara menerima permintaan untuk dilakukan pendaratan darurat.
“lalu di pukul 06.22 atau 12 menit setelah take off tower menerima request emergency landing dengan reason atau alasan pilot incapacity atau pilot dalam keadaan sakit saat berada di dalam pesawat,” kata Yuristo.
Baca Juga: Return to Base, Pilot Pesawat Citilink Rute Surabaya-Makassar Meninggal Dunia
Pesawat kembali dan mendarat lagi di bandara Juanda.
Mendapati kejadian kedaruratan, pihak Angkasa Pura 1 Bandara Juanda segera mensiagakan petugas darat dam mengevakuasi pilot.
Pilot pun langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan.
Namun, berdasarkan hasil pemeriksaan dokter dari pihak rumah sakit setempat, disampaikan bahwa pilot atas nama Captain Boy Awalia Asnil dinyatakan telah meninggal dunia.
Video Editor: Lintang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.