JAKARTA, KOMPAS.TV - Belakangan heboh soal kemunculan restoran masakan Padang atau Nasi Padang yang bahan bakunya menggunakan daging babi di Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Pemilik usaha yang diketahui bernama Sergio pun akhirnya meminta maaf.
“ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya buat teman-teman atau saudara-saudara saya yang mungkin merasa tersinggung,” kata Sergio saat ditemui wartawan di Polsek Kelapa Gading, Jumat (10/6).
Sergio pun mengaku tidak ada niat untuk melecehkan atau menyinggung pihak manapun.
“berniat melecehkan tapi sama sekali tidak, ini pure hanya usaha dan tidak berniat menyinggung siapapun,” tandasnya.
Baca Juga: Pemilik Usaha Nasi Padang Babi Minta Maaf: Saya Tidak Bermaksud Menghina Siapapun
Diketahui, Segio membuka usaha ini di awal-awal masa pandemi tepatnya di tahun 2020, namun ternyata hanya bertahan 3 bulan dan tidak beroperasi lagi.
Ia mengaku membuat usaha masakan padang karena ia menyukai masakan padang.
Video Editor: Vila Randita
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.