SURABAYA, KOMPAS.TV - Plafon di empat ruang kelas di Sekolah Dasar Negeri Sumur Welut 1 Surabaya ambrol.
Pihak sekolah dan petugas kelurahan bergotong-royong membersihkan runtuhan plafon yang menimpa meja, kursi serta fasilitas belajar lainnya di dalam kelas.
Baca Juga: Atap Dua Ruang Kelas di SDN Rawagempol Karawang Ambruk, Diduga Karena Kurang Terawat
Menurut Kepala Sekolah, plafon yang ambrol diduga disebabkan adanya air hujan yang bocor dari atas genting saat hujan deras dan angin kencang yang terjadi Senin (21/02) kemarin.
Tidak ada korban dalam peristiwa ini dikarenakan saat kejadian tidak ada aktivitas di sekolah.
Nantinya aktivitas belajar mengajar akan dialihkan ke ruang kelas lainnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.