SURABAYA, KOMPAS.TV – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi sidak pelaksanaan geNose di Bandara Internasional Juanda di Sidoarjo, Sabtu (24/4/2021).
Menhub sadari bahwa penggunaan GeNose baru berlaku di 21 bandara.
Untuk itu ke depan ditargetkan bisa tersedia GeNose di 100 bandara di Indonesia.
“Nanti saya juga minta pada pak Dirjen (Perhubungan Udara) terkait geNose untuk membicarakan hal-hal yang perlu ditingkatkan. Karena baru 21 bandara. Kita masih butuh mendekati 100 bandara sampai ke Indonesia bagian timur,”ungkap Menhub saat konferensi pers, Sabtu (24/04/2021).
Menhub juga mengingatkan jajaran Dirjen untuk serius pada pengaplikasian GeNose.
“Marilah kita gunakan produk anak bangsa sesuai dengan anjuran Presiden, dan saya minta pak Dirjen juga jajarannya beserta stakeholder bandara lakukan suatu pelayanan tidak hanya GeNose, tapi semua testing yang dilakukan ini harus dilakukan dengan serius. Kita harus memastikan mereka yang naik pesawat dalam keadaan negatif.”tegas Menhub.
Menhub Budi Karya juga meminta pihak stakeholder bandara sabar dalam melayani calon penumpang pesawat demi memastikan keamanan dan keselamatan penerapan tes GeNose.
Video Editor: Agung
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.