JAKARTA, KOMPAS.TV - Warga Desa Banyu Urip, Gresik, Jawa Timur, digemparkan oleh penemuan kerangka manusia di dalam mobil yang terparkir di asrama polisi Polsek Ujungpangkah, Gresik, Senin (11/3/2025).
Berikut fakta-fakta kasus penemuan kerangka manusia di asrama polisi ini.
Kapolsek Ujungpangkah Iptu Suwito Saputro menjelaskan, mobil yang menjadi lokasi penemuan kerangka manusia merupakan milik eks Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah Aipda Yudi Setiawan yang kini bertugas di Polsek Panceng.
“Mobil ini sudah lama di sini, tidak pernah pindah tempat, dua tahun lah," kata Suwito saat ditemui di lokasi kejadian, Selasa (11/3/2025), dikutip dari YouTube KompasTV.
Setelah Aipda Yudi pindah, rumah itu pun kosong, tetapi mobilnya tetap terparkir di asrama tanpa ada yang menggunakan.
Baca Juga: Warga Majene Geger, Kerangka Pensiunan TNI Ditemukan di Rumah
Suwito mengatakan, awalnya petugas di Polsek Ujungpangkah bernama Gita Nurani diminta bantuan oleh Kanit Polsek Panceng yaitu Aipda Yudi, untuk membuka kendaraannya di Asrama Polsek Ujungpangkah.
Tujuannya, untuk mengambil aki yang ada di dalam mobil. Namun, ketika membuka mobil itu, Gita terkejut karena menemukan kerangka manusia di dalamnya, tepatnya di kursi depan bagian kiri mobil.
Gita pun melaporkan temuan tersebut ke Polsek Ujungpangkah.
Suwito menambahkan, petugas kemudian menuju lokasi ditemukannya kerangka, dan mengamankan tempat itu dengan garis polisi.
Petugas juga menghubungi Tim Identifikasi Polres Gresik untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap kerangka yang ditemukan.
Petugas lalu mengeluarkan kerangka yang ditemukan di kursi depan bagian kiri beserta barang-barang yang ada di dalam mobil untuk penyelidikan lebih lanjut.
Sumber : Kompas TV, Kompas.com, Tribunnews.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.