Kompas TV regional bali nusa tenggara

BMKG: Waspadai Gelombang Tinggi di Perairan Bali 1-2 Agustus 2024

Kompas.tv - 1 Agustus 2024, 16:25 WIB
bmkg-waspadai-gelombang-tinggi-di-perairan-bali-1-2-agustus-2024
Ilustrasi. BBMKG Wilayah III Denpasar mengeluarkan peringatan mengenai potensi gelombang tinggi yang dapat mencapai hingga 4 meter di sejumlah perairan Bali selama periode 1-2 Agustus 2024. (Sumber: Jeremy Bishop on Unsplash)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Edy A. Putra

 

DENPASAR, KOMPAS.TV - Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BBMKG) Wilayah III Denpasar mengeluarkan peringatan mengenai potensi gelombang tinggi yang dapat mencapai hingga 4 meter di sejumlah perairan Bali selama periode 1-2 Agustus 2024.

Kepala BMKG Wilayah III Cahyo Nugroho mengingatkan masyarakat tentang risiko peningkatan kecepatan angin dan tinggi gelombang laut di kawasan tersebut.

Berdasarkan analisis terkini, gelombang tinggi diperkirakan akan terjadi di Selat Bali bagian selatan, Selat Badung, Selat Lombok bagian selatan, serta perairan selatan Bali. 

“Waspada potensi peningkatan kecepatan angin dan tinggi gelombang laut,” kata Cahyo di Denpasar, Bali, Kamis (1/8/2024), dikutip dari Antara.

Laut Bali yang berbatasan dengan Kabupaten Buleleng, Bali Utara, diperkirakan mengalami gelombang setinggi 2,5 meter.

Kecepatan angin diperkirakan mencapai 15-20 knot, bergerak dari arah timur-selatan.

BBMKG menjelaskan, kondisi tersebut disebabkan oleh suhu permukaan laut di sekitar Bali yang berkisar antara 26-30 derajat Celsius dan adanya konsentrasi massa udara basah dari permukaan hingga ketinggian 3.000 meter.

Ia mengimbau masyarakat, termasuk wisatawan, pelaku wisata bahari, dan nelayan, untuk tetap waspada dan memantau informasi terbaru terkait potensi gelombang tinggi. 

Baca Juga: Dihantam Ombak Tinggi, Kapal Nelayan Tenggelam di Bulukumba, 6 Orang Diselamatkan




Sumber : Antara, Kompas.com




BERITA LAINNYA



Kunjungan Paus ke Indonesia

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x